Rakernas PUAN: Bahas Kesetaraan Gender di Dalam Parpol dan Memenangkan Pilpres Hingga Pilkada
Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan-Andrew Tito-
JAKARTA, DISWAY.ID-- PUAN (Perempuan Amanat Nasional) yang dibentung Partai Amanat Nasional melakujan Rapat Kerja Nasional di DPP PAN yang berlokasi di Kalibata Jakarta Selatan, Rabu 9 November 2022.
Dalam acara Rakernas PUAN tersebut turut hadir, Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan dan juga Sekjen PAN, Edi Soeparmo.
BACA JUGA:Enaknya Jadi Mantu Presiden, Jalanan Depan Rumah Erina Gudono Langsung Diaspal
Zulhas katakan berdasarkan Undang Undang Parpol di Indonesia, sebuah Partai Politik harus berisiima 30 persen wanita.
“Sesuai aturan UU dalam parpol dibidang apapun minimal 30 persen tapi kami di PAN, tidak 30 persen, sekarang PAN sebagai partai yang dilahirkan di era reformasi, kesetaraan gender jadi gak ada bedalah kita sama saja mau dia caleg, mau pengurus partai mau eksekutif sama aja jadi 30 persen itu otomatis” ujar Zulhas ditemui di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Rabu 9 November 2022.
BACA JUGA:Mobil Listrik Toyota bZ4X Resmi Meluncur, Tipe FWD Dibanderol Rp 1,190 Miliar
BACA JUGA:Premanisme dan Debt Collector Dibubarkan Polsek Cengkareng, Patroli Antisipasi Tindak Kejahatan
Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum PUAN Intan Fauzi mengatakan program Priorotas PUAN sendiri adalah memenangkan PAN dalam ajang pemilihan presiden 2024.
“Prioritas tentunya kami sebagai badan PUAN PAN memenangkan PAN di 2024, bagaimana cara memenangkannya adalah tentu target untuk mencapai 64 kursi insyallah perempuannya tidak kurang dari 30%.” ungkap Intan ditemui di Kantor DPP PAN.
BACA JUGA:Dalami Kasus Enembe, KPK Kembali Periksa 1 Orang, Siapa?
Intan katakan PUAN sendiri kini miliki dua orang kepala daerah yang wanita, dan juga beberapa pejabat penting lainnya yang juga dari Kader PUAN.
“Kemudian kami juga saat ini memiliki 2 kepala daerah perempuan 2 pimpinan dewan perempuan DPRD kota kabupaten,” tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: