Ini Penyebab Anak Umur 2 Tahun Telat Bicara, Bunda Tolong Ini Penting!

Ini Penyebab Anak Umur 2 Tahun Telat Bicara, Bunda Tolong Ini Penting!

Penyebab anak usia 2 tahun telat bicara, apa ya penyebabnya?-Foto/Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Perkembangan anak 2 tahun yang telat berbicara merupakan hal yang perlu diperhatikan dengan baik.

Perkembangan bahasa anak juga perlu dilakukan stimulasi dan rangsangan agar perkembangan bahasanya tidak mengalami keterlambatan.

Anak yang telat bicara pada usia 2 tahun kalau hanya didiamkan saja, maka akan bisa berpengaruh terhadap perkembangan lainnya.

BACA JUGA:Bunda Mesti Tahu, Ini Manfaat Pijat Bayi, Bisa Melatih Indra dan Rasa Sensitif

Hal ini akan terasa manakala anak sudah masuk usia sekolah, baik itu tingkat SD maupun tingkat PAUD.

Anak usia 2 tahun belum bisa berbicara bisa jadi disebabkan oleh beberapa hal.

Oleh karena itu para orangtua bisa membandingkan dengan anak lain yang seusianya.

Apabila anak yang lain sudah bisa berbicara namun anak kita belum bisa ngomong maka kita patut curiga dan waspada terhadap perkembangan bahasa anak kita.

BACA JUGA:Catat! Ini Tips Memilih Produk Skincare untuk si Bayi, Ternyata Pakai Suncreen Penting Loh Bunda

Dikutip dari buku “Ibu Hebat Anak Smart” karya Alfi Fauziah menyebutkan, anak yang telat bicara bisa jadi dikarenakan ada perkembangannya yang belum terselesaikan.

Bisa juga dikarenakan di lingkungan keluarganya yang menggunakan 2 bahasa sehingga membuat anak bingung mau menggunakan bahasa yang mana.

Meskipun demikian nantinya anak juga akan bisa berbicara dua bahasa.

Perkembangan bahasa anak laki-laki dan anak perempuan akan mengalami perbedaan.

BACA JUGA:Hati-hati Bun! Obesitas pada Anak Rentan Banyak Penyakit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait