Pengguna Narkoba di Kampung Bahari Syok saat Digerebek Polisi, Sejumlah Sajam Diamankan

Pengguna Narkoba di Kampung Bahari Syok saat Digerebek Polisi, Sejumlah Sajam Diamankan

Polres Metro Jakarta Utara melakukan inspeksi mendadak ke kampung rawan peredaran narkoba, Bahari, Tanjung Priok Jakarta Utara, Jumat 9 Dsesember 2022.-Foto/Andrew Tito/DIsway.id-

Sebelumnya, penggerebakan kali ini petugas kembali mendapat perlawanan dari warga.

Warga setempat seolah ikut membela peredaran narkoba di kawasan Kampung Bahari tersebut.

Terlihat dari jauh, sejumlah orang melempari polisi dengan batu dan petasan saat menyisir bedeng-bedeng dan rumah.

Bahkan seorang petugas kepolisian dari Polsek Tanjung Priok pun terluka akibat lemparan batu dan letusan petasan dari warga.

BACA JUGA:Apes, Bandar Narkoba Kampung Bahari Tertangkap Polisi Saat Antar Sabu ke Hotel

Bedeng-bedeng dan rumah di kawasan Kampung Bahari yang digerebek polisi diduga digunakan untuk peredaran narkoba.

"Dari anggota kami ada yang kena satu di pelipis, dari Polsek Tanjung Priok. Kemudian ada yang kena petasan, tapi hanya luka ringan saja," ujarnya.

Slamet mengatakan dalam penggerebekan kali ini pihaknya mengerahkan 100 polisi dan menyisir sarang narkoba di RW 12 Kampung Bahari.

"Kami sempat mendapatkan perlawanan dengan lemparan petasan dan batu kemudian kami di back-up oleh Reskrim, Brimob, dan Sabhara. Kami lakukan razia besar-besaran di RW 12 Blok A2," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: