Prestasi Neymar Sejajar Pele dan Lewati Ronaldo Meskipun Terhenti di Piala Dunia 2022, Cetak 77 Gol Bersama Timnas Brasil

Prestasi Neymar Sejajar Pele dan Lewati Ronaldo Meskipun Terhenti di Piala Dunia 2022, Cetak 77 Gol Bersama Timnas Brasil

Meskipun gagal membawa tim Brasil ke babak semifinal Piala Dunia 2022, namun catatan prestasi Neymar sejajar dengan Pele dan lewati Ronaldo.-twitter@neymarjr-

JAKARTA, DISWAY. ID – Meskipun gagal membawa tim Brasil ke babak semifinal Piala Dunia 2022, namun catatan prestasi Neymar sejajar dengan Pele dan lewati Ronaldo.

Prestasi Neymar yangmempunyai nama lengkap Neymar da Silva Santos Junior ini berhasil mencatatkan 77 gol bersama timnas Brasil.

Tentu saja pencapaian Neymar ini tak hanya sejajar dengan legenda sepak bola dunia, Pele, namun melewati legenda Brasil lainnya yaitu Ronaldo yang hanya mencatatkan 62 gol bersama tim nasional.

Saat laga melawan Kroasia, Neymar berhasil memecah kebuntuan Brasil pada menit ke-105. 

Namun sayang, Kroasia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol Bruno Petkovic pada menit ke-117 untuk memaksa laga lanjut ke adu penalti.

BACA JUGA:Alasan Pembunuh Wanita Cantik Dalam Mobil Terungkap: Kesal Korban Tak Berhenti Bekerja di Hiburan Malam

BACA JUGA:Mayat Wanita Cantik Terbakar Dalam Mobil Subang Diduga Dibunuh

Namun, rekor istimewa itu terasa hambar bagi Neymar karena Brasil tersingkir oleh Kroasia lewa adu finalti dengan skor (4-2) di Education City Stadium, Jumat  malam, 9 Desember 2022 dalam perempatfinal Piala Dunia 2022.

Lewat satu gol ke gawang Kroasia tersebut, Neymar ksejajar dan mewnyamai rekor Pele sebagai top skor sepanjang masa Timnas Brasil. 

Neymar dan Pele sama-sama mencetak 77 gol di Timnas Brasil, di mana Neymar mencetak 77 gol dalam 124 pertandingan bersama Brasil. 

BACA JUGA:7 Syarat Penerima Bansos PKH 2023 Dari Pemerintah Serta 5 Jenis Bansos yang Akan Dicairkan Tahun Depan

BACA JUGA:15 Dekorasi Natal Cantik di Rumah Sambut Perayaan Natal

Sedangkan Pele hanya melewati 92 pertandingan pada 1957-1971 untuk mencapai 77 gol.

Neymar mencetak gol pertamanya untuk Brasil pada Agustus 2010 dan dia cetak gol tersebut dalam pertandingan melawan Amerika Serikat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads