Chiki Ngebul Akibatkan Anak Keracunan, Kemenkes Minta Waspada, Dokter Spesialis Ungkap Sejumlah Bahayanya

Chiki Ngebul Akibatkan Anak Keracunan, Kemenkes Minta Waspada, Dokter Spesialis Ungkap Sejumlah Bahayanya

Dinas kesehatan (dinkes) dan rumah sakit di Indonesia untuk mewaspadai jika ada temuan kasus keracunan jajanan Cikbul.-ist-

Diketahui, belum lama ini dilaporkannya kasus sebanyak 7 orang siswa Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Leuwisari, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat mendadak mengalami keracunan.

Keracunan terjadi pada November 2022, seusai 7 siswa tersebut menyantap jajanan yang menggunakan nitrogen cair di sekolah.

Sedangkan gejala yang dialami oleh 7 siswa SD di Lewisari, Tasikmalaya itu berupa mual hingga muntah.

Selain itu, siswa keracunan kondisinya luka di kulit dan lidah, iritasi di saluran cerna hingga kebocoran di sistem pencernaan.

Mereka dilarikan ke Puskesmas Leuwisari dan RSUD SMC Kabupaten Tasikmalaya untuk mendapatkan penanganan medis.

Terkait Cikbul yang banyak digemari anak dan efeknya ini, seorang dokter spesialis penyakit dalam (SpPD), Dokter RA Adaninggar, melalui akun Instagramnya @drningz, memberikan penjelasan.

Bahaya jajanan berbahan nitrogen ini cukup banyak.

BACA JUGA:Perahu Tenggelam, 10 Nelayan asal Tangerang Terombang-Ambing di Laut Jawa

BACA JUGA:Menhub Budi Karya Jatuh dari Tangga Helikopter, Dilarikan ke RS Ciremai Cirebon

"Sebenarnya, makanan menggunakan nitrogen cair ini juga udah lama dilarang oleh FDA di AS (Amerika Serikat) karena nitrogen cair ini bisa sangat berbahaya kalau dikonsumsi saat belum evaporasi sempurna atau suhu masih sangat dingin, bisa menyebabkan frost bite injury baik di kulit, mulut, maupun saluran cerna," tulis dr. Ning, sapaan akrabnya.

Disebutkan, suhu dingin yang ekstrem dari jajanan tersebut bisa mengakibatkan luka yang disebut frosbite injury.

Frostbite injury bisa memicu iritasi dan luka mulai derajat ringan hingga dalam dan berat mirip seperti luka bakar.

"Luka dalam dan berat di saluran cerna bisa sampai menyebabkan saluran cerna bocor dan bolong yang disebut perforasi. Ini kondisi yg sangat berbahaya bisa menyebabkan kematian," tulis dr. Ning.

Bahaya lainnya adalah, uap nitrogen yang terhirup bisa mencetuskan serangan asma pada orang yang punya bakat asma.

dr Ning juga mengingatkan untuk berhati-hati dan sebaiknya jajanan berbahan Nitrogen ini dihindari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: