Truk Batu Bara Menumpuk, Akses Sarolangun Menuju Jambi Macet Parah 2 Hari
Kemacetan parah terjadi di Sarolangun menuju Jambi diakibatkan truk batu bara yang parkir menumpuk. Macet parah terjadi sejak Senin 27 Februari 2023 hingga hari ini, Rabu 1 Maret 2023-Korlantas Polri -
SAROLANGUN, DISWAY.ID--Kemacetan panjang akibat truk batu bara yang menumpuk parkir di bahu jalan terjadi di Jebak, Karmeo, dan Tembesi.
Kemacetan yang terjadi sejak Senin, 27 Februari 2023 kemarin siang, sekira pukul 13.00 WIB hingga hari ini, Rabu 1 Maret 2023.
Akibat macet panjang truk batu bara tersebut, Unit Satlantas Polres Sarolangun lakukan pengalihan jalan dari arah Sarolangun menuju Jambi.
BACA JUGA:Kondisi Kesehatan Terkini Kapolda Jambi Pasca Operasi
BACA JUGA:Pasca Jalani Operasi di RS Polri, Kondisi Kapolda Jambi Mulai Membaik
Kasat Lantas Polres Sarolangun, AKP Marsani menjelaskan, unit Satlantas Sarolangun melakukan penutupan jalan sementara, dari arah Musirawas Utara, Bangko, Kerinci dan Sarolangun yang menuju ke Jambi.
Kemudian para pengguna jalan akan diarahkan melewati jalan Bungo dan Tebo.
“Jadi kita sarankan untuk pengguna jalan melewati jalur dari Bungo atau Tebo dan terus ke Jambi, kemacetan cukup parah sejak kemarin siang sampai sekarang masih macet total,” katanya, Rabu 1 Maret 2023.
Diberitakan sebelumnya, kemacetan parah masih terjadi d lintas di jalur Tembesi-Sarolangun, hingga Rabu 1 Maret 2023.
Kemacetan parah tersebut sudah terjadi sejak Senin 27 Februari 2023 malam hingga pagi ini. Kendaraan yang lewat pun tidak bisa bergerak.
BACA JUGA:Kapolda Jambi Ditangani 10 Dokter Spesialis
Bahkan motor sekalipun. Kondisi kemacetan terjadi dua arah. Baik menuju Tembesi maupun menuju Sarolangun hingga berjam jam lamanya. Lalu lintas sangat padat dan tidak ada pergerakan sama sekali.
Lalu apa penyebab macet parah ini? Tak lain dan tak bukan adalah akibat truk batubara yang menumpuk.
Jalan yang macet tersebut didominasi truk batubara baik yang keluar dari tambang Desa Koto Boyo dan Sarolangun.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: