Dua Malam Paris Mencekam, Demo Berakhir Rusuh

Dua Malam Paris Mencekam, Demo Berakhir Rusuh

Selama dua malam paris mencekam di mana demo berakhir rusuh saat pihak kepolisian membubarkan aksi.- tangkapan layar video twitter @KimDotcom -

JAKARTA, DISWAY.ID – Pihak kepolisian kembali bentrok dengan demonstran untuk kedua kalinya di kota Paris.

Selama dua malam paris mencekam di mana demo berakhir rusuh saat pihak kepolisian membubarkan aksi.

Demonstrasi yang digelar oleh warga Paris melanjutkan protes atas reformasi pensiun terhadap Presiden Macron.

Polisi anti huru hara bentrok dengan pengunjuk rasa pada malam ke dua di Paris saat demonstrasi berlanjut menentang rencana pemerintah untuk menaikkan usia pensiun Prancis.

BACA JUGA:Keragaman Gaya Urban Aesthetic Hadir di Jakarta Auto Runway 2023, kolaborasi Perfoma dari Fashion dan Otomotif

BACA JUGA:Kualifikasi Formula 1 Arab Saudi, Fernando Alonso Konsisten Saat Max Verstappen Alami Kerusakan Mesin

Kerusuhan ini merupakan rentetan dari aksi demo yang telah dimulai sejak awal tahun yang berkembang berupa gelombang pemogokan yang salah satunya mengakibatkan penumpukan sampah di jalan-jalan kota Paris.

Dalam membubarkan pengunjuk rasa, Polisi menembakkan gas air mata pada Jumat malam di di Place de la Concorde, dekat gedung parlemen Assemblee Nationale.

"Macron, Mundur!" teriakan beberapa demonstran, saat mereka berbaris menghadang barisan Polisi anti huru hara.

Protes di Place de Concorde awalnya berjalan dengan damai di mana demononstrans dengan semangat bernyanyi, menari, dan menyalakan api unggun besar. 

BACA JUGA:Raffi Ahmad 'Salting' Kepergok Selingkuh Video Call Wanita Berhijab Putih, Warganet Sebut-sebut Mimi Bayuh

BACA JUGA:Marshel Widianto Punya Anak dari Hasil Hubungannya dengan Cesen, Diam-diam Celine Evangelista Beri 'Tanda' Ini

Namun aksi berubah menjadi semakain memanas saat Polisi anti huru hara menyerang untuk membubarkan massa yang berkumpul.

Polisi menggunakan gas air mata untuk membubarkan massa dan hal tersbeut dibalas dengan melemparkan kembang api dan melemparkan batu paving blok ke arah polisi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: