Konten Lina Mukherjee Umbar Makan Babi Disemprot Bunda Corla, Ucapan Langgar 'Rukun Iman' Dibungkam

Konten Lina Mukherjee Umbar Makan Babi Disemprot Bunda Corla, Ucapan Langgar 'Rukun Iman' Dibungkam

Bunda Corla ikut bereaksi terkait konten Lina Mukherjee makan babi--TikTok/momokimomo24

JAKARTA, DISWAY.ID - Bunda Corla ikut bereaksi terkait konten Lina Mukherjee makan babi.

Konten Lina Mukherjee mencoba babi secara sadar ini viral di media sosial. Lina Mukherjee mengaku penasaran dengan rasa kulit babi yang katanya kriuk.

Bahkan wanita yang buat gempar itu sampai menyinggung soal melanggar 'Rukun Iman'. Video Lina Mukherjee sontak saja viral di TikTok beberapa waktu lalu.

Bunda Corla lantas 'menyemprot' konten Lina Mukherjee melalui video.

BACA JUGA:Jelang Mudik Lebaran 2023, Bandara Halim Perdana Kusuma Lakukan Pemeliharaan Runway

Dalam keterangannya, Bunda Corla juga mengaku pernah makan babi secara tidak sengaja karena keterbatasan bahasa saat tinggal di Eropa.

"Bunda pernah termakan babi, aku tinggal di Eropa. Kadang-kadang aku pesan makanan dan kadang aku nggak ngerti bahasa," ujar Bunda Corla.

"Bunda nggak paham, bahasa babi tuh apa di sini (Eropa), yang Bunda tengok tuh hanya gambar-gambar daging," ucap Bunda Corla lagi.

Di momen itu, Bunda Corla menekankan bukan berarti ingin dipamerkan karena benar-benar tidak sengaja.

BACA JUGA:Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Juara All England 2023 untuk Pertama Kali: Gelar Ini Buat Kalian Semua

"Bukan berarti sengaja mau makan babi, 'ku tampilkan dengan ku sebut aku Islam, aku makan babi' Seakan-akan aku menjatuhkan agama ku sendiri," tegasnya.

Bunda Corla juga menyebut tidak perlu memamerkan makan babi sambil membawa agama.

"Melakukan zina didepan layar kaca itu ga waras, makan babi dengan teriak 'gua Islam' itu udah ga waras," ujarnya.

"Kecuali kita ungkapkan sesuatu hal yang ga sengaja," sambungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: