Awas 4 Sayuran Ini Diklaim Dilarang untuk Ibu Hamil, Apa Saja?

Awas 4 Sayuran Ini Diklaim Dilarang untuk Ibu Hamil, Apa Saja?

Ilusteasi sayur-sayuran-Pixabay/ dbreen-Pixabay/ dbreen

JAKARTA, DISWAY.ID - Ketahui sejumlah sayuran ini diklaim dilarang untuk ibu hamil.

Kok bisa? alasannya, beberapa sayuran tersebut sangat rentan terkontaminasi bakteri.

Selain itu, sayuran tersebut juga diklaim mengandung bahan kimia tertentu yang nantinya bisa mengganggu kondisi kesehatan ibu dan janin.

Dilansir dari alodokter, berikut sayuran yang diklaim mengandung bahan kimia

BACA JUGA:Ini 4 Manfaat Konsumsi Sayur dan Buah-buahan saat Puasa Ramadhan, Hindari Gorengan Lho

1. Taoge mentah

Taoge mentah merupakan salah satu kecambah yang sering ditemukan dalam berbagai masakan, misalnya pecel, gado-gado, atau sambel taoge mentah. Sayuran ini sebenarnya kaya akan vitamin C, protein, dan serat.

Namun, ibu hamil perlu berhati-hati saat mengonsumsi taoge atau makanan yang menggunakan taoge mentah.

Taoge mentah bisa mengandung berbagai bakteri, seperti Salmonella dan Escherichia coli, yang bisa menyebabkan diare, kram perut, mual, dan muntah.

BACA JUGA:5 Pasangan Sayur dan Lauk yang Cocok, Bikin Nafsu Makan Meningkat!

Pada ibu hamil, infeksi Salmonella bahkan bisa menyebabkan kelahiran prematur dan keguguran. Jika ingin mengonsumsi taoge, pastikan taoge dicuci bersih dan dimasak hingga matang.

Selain itu, pilihlah taoge yang segar, berwarna putih cerah dengan ujung berwarna kuning, tidak berbau, dan tidak berlendir.

2. Pare

Pare biasanya dijadikan sebagai sayuran tambahan dalam siomay atau sup.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads