6 Pelajar Ditangkap Polisi Kedapatan Bawa Senjata Tajam Hendak Tawuran di Palmerah Jakbar

6 Pelajar Ditangkap Polisi Kedapatan Bawa Senjata Tajam Hendak Tawuran di Palmerah Jakbar

Polisi berhasil mengamankan keenam pelajar usai kedapatan membawa senjata tajam karena akan terlibat aksi tawuran pelajar-Foto/Dok/Andrew Tito-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Enam pelajar di Palmerah, Jakarta Barat, ditangkap polisi karena kedapatan membawa senjata tajam (sajam).

Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Barat AKBP Hari Agung Julianto mengatakan, keenam pelajar itu ditangkap Sabtu, 27 Mei 2023.

Keenam pelajar diduga hendak melakukan aksi tawuran di Jalan Kemanggisan Raya, lantaran sajam yang mereka bawa jenis celurit.

BACA JUGA:Jasad Wanita Ditemukan Terbungkus Karung di Kolong Tol BKT Marunda, Inafis Polda Metro Turun Tangan: Kematiannya Misterius

"Setelah mendapatkan informasi di media sosial, Tim Patroli Perintis Presisi berangkat ke lokasi dan mengamankan enam remaja berikut berbagai senjata tajam," ujar Agung dikonfirmasi, Sabtu 27 Mei 2023.

Agung mengatakan, selain celurit dari tangan enam pelajar terdapat satu stik golf yang diduga akan dipakai untuk aksi tawuran.

Selanjutnya untuk proses hukum dan pemeriksaan, para pelajar yang tertangkap dibawa ke Mapolsek Palmerah

"Kami serahkan ke Polsek Palmerah guna dilakukan proses penyidikan lebih lanjut," ujarnya.

BACA JUGA:Wabup Rohil yang Digerebek Bersama Wanita di Kamar Hotel, Ketua IPW : Langgar Privasi dan HAM, Polda Riau Bukan Polisi Syariah

Bukan Kali Pertama

Aksi tawuran antara pelajar maupun para pemuda pemukiman di kawasan Palmerah, bukan yang pertama kali terjadi.

Tawuran sering kali terjadi dan bahkan beberapa menelan korban jiwa.

Polisi sering kali menangkapi para pelaku tawuran di Palmerah, namun aksi tersebut masih saja kembali terjadi.

Dalam beberapa kasus, aksi tawuran di kawasan Palmerah memakan korban jiwa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: