Waduh! Ternyata Bule Asal Jerman yang Nekat Bugil di Pentas Tari Bali Ikut Praktek Perdukunan?
Berbagai tindakan negatif yang dilakukan oleh turis di Bali, tak hanya jadi hostess tapi juga ngajak rebut Picalang hingga tindakan asusila di tempat sakral. ---Istimewa
JAKARTA, DISWAY.ID - WNA asal Jerman, Darja Tuschinski yang nekat bugil di panggung pentas tari Bali di Puri Saraswati Ubud diduga mengikuti praktik perdukunan.
Disebutkan bahwa Darja Tuschinski telah mengalami gangguan jiwa yang masuk ke dalam kategori berat.
Psikiater Rumah Sakit Universitas Udayana Krisna Aji menganggap kalau Darja Tuschinski telah terindikasi mengikuti bentuk baru perdukunan (neoshaman).
BACA JUGA:Video Syur Mirip Rebecca Klopper Beredar, Gisel Beri Dukungan
Krisna menyebut bahwa Darja sudah mengalami gangguan jiwa yang cukup berat dikarenakan aktivitas kesehariannya jadi benar-benar terganggu.
Krisna menilai Darja termasuk tergolong ke dalam gangguan jiwa psikotik yang artinya skizofrenia, depresi dengan gejala psikotik, bipolar dengan gejala psikotik.
Lebih lanjut Krisna menungkapkan bahwa tingkat gangguan jiwa seseorang bisa dilihat apakah ringan atau berat tak bisa dari diagnosa saja karena agak abu-abu.
Ada banyak sekali faktor yang bisa membuat manusia jadi mengalami gangguan jiwa. Jadi, Krisna masih belum bisa mendiagnosa kejiwaan Tuschinski karena tak pernah menanganinya secara langsung.
Sebelumnya Kepala Kanwil Kemenkumham Bali Anggiat Napitupulu menyebut bahwa WNA Jerman inisial DT (28) mengalami depresi akut.
“Waktu masuk Bali, belum ada gangguan jiwa tapi dia sudah mengonsumsi obat antidepresi, jadi ada sindrom depresi akut,” ujar Anggiat di Renon, Denpasar, Bali pada Jumat 26 Mei 2023.
Selain itu Anggiat menganggap DT juga kehabisan obat dan kehabisan uang selama berada di Bali.
Jadi Anggiat meminta Kedutaan Besar Jerman yang ada di Jakarta segera mengontak keluarga DT untuk dapat dipulangkan ke Jerman.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: