Dear Pak Erick Thohir! Suporter Minta Harga Tiket Masuk GBK di Laga Timnas Indonesia vs Argentina Dijual Murah, PSTI: Jangan Cari Untung Lebih!
Stadion Utama Gelora Bung Karno yang akan menjadi tempat pertandingan Indonesia vs Argentina-PPKGBK-
JAKARATA, DISWAY.ID - Paguyuban Suporter Timnas Indonesia (PSTI) meminta kepada PSSI agar tidak memasang harga mahal untuk tiket masuk pertandingan antara Timnas Indonesia dengan Argentina.
Bendahara Umum PSTI, Brian Matthew berharap PSSI dapat menyesuaikan harga tiket masuk laga Timnas Indonesai vs Argentina nanti dengan kemampuan masyarakat.
"Harga tiket harus disesuaikan dengan kemampuan masyarakat indonesia," kata Brian di Jakarta, Senin 29 Mei 2023.
Menurut Brian, jika PSSI ingin mencari keuntungan lebih, bisa didapat melalui acara khusus jumpa fans atau yang lain.
"Jangan berlebihan mencari keuntungan dari penjualan tiket, kan bisa diambil lewat meet and greet atau penjualan merchandise kalau mau untung," ujarnya.
"Belum lagi dari sponsor dan penjualan," sambungnya.
Terlebih lagi, kata Brian, sistem penjualan tiket laga Timnas Indonesia vs Argentina juga harus diatur dengan benar.
"Tiketnyapun harus benar-benar diatur jangan menyusahkan suporter timnas," pungkasnya.
BACA JUGA:Prediksi Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina di GBK, PSSI Buka Suara, Buruan Cek Disini!
Seperti diketahui, Ketua umum PSSI, Erick Thohir memastikan bahwa Timnas Indonesia bakal bertanding dengan Timnas Argentina pada laga uji coba FIFA Matchday
Laga uji coba FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina tersebut akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 19 Juni 2023.
Salah satu hal yang ramai menjadi pembicaraan adalah kemungkinan kapten timnas Argentina Lionel Messi ikut melakoni pertandingan persahabatan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: