Gunung Anak Krakatau Muntahkan Abu Vulkanik Lagi Setinggi 657 M, Nelayan Diminta Waspada
Gunung Anak Krakatau kembali erupsi. Muntahan abu vulkaniknya capai 657 Meter di atas permukaan laut-Foto/Istimewa-
CILEGON, DISWAY.ID -- Gunung Anak Krakatau kembali erupsi memuntahkan abu vulkanik lagi setinggi 500 meter.
Erupsi Gunung Anak Krakatau terjadi pada Kamis, 8 Juni 2023 dini hari sekira pukul 00.22 WIB.
Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan, tinggu letusan Gunung Anak Krakatau mencapai 657 meter di atas permukaan laut.
BACA JUGA:Luhut Bantah Bermain Tambang di Papua: Tidak Ada Kaitannya dengan Jabatan Saya
BACA JUGA:Kronologi Mobil Penyanyi Dangdut 'Ngopi Maszeh' Kecelakaan di Tol Jombang - Mojokerto
"Terjadi erupsi G. Anak Krakatau pada hari Kamis, 08 Juni 2023, pukul 00:22 WIB. Tinggi kolom letusan teramati ± 500 m di atas puncak (± 657 m di atas permukaan laut)," tulis PVMBG.
PVMBG menyebut abu vulkanik berterbangan dengan intensitas tebal ke arah barat laut.
"Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat laut.
"Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 70 mm dan durasi 89 detik," bebernya.
BACA JUGA:Jengkelnya Menko Luhut Dipanggil 'Lord' dan Penjahat
BACA JUGA:Bareskrim Akan Panggil Rebecca Klopper Sebagai Korban
PVMBG menambahkan, nelayan minta untuk waspada mengingat aktivitas Gunung Anak Krakatau saat ini berada di level III atau siaga.
Para nelayan dilarang mendekat dengan radius hingga 5 kilometer dari kawah Gunung Anak Krakatau.
Terjadi erupsi G. Anak Krakatau pada hari Kamis, 08 Juni 2023, pukul 00:22 WIB tinggi kolom abu teramati ± 500 m di atas puncak. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 70 mm dan durasi 89 detik. https://t.co/whmso30j6o via @id_magma pic.twitter.com/G5Oul8ghct — PVMBG (@PVMBG_) June 7, 2023
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: