Usut Perkara TPPU, Harta Rafael Alun di Manado Mulai Ditelusuri KPK

Usut Perkara TPPU, Harta Rafael Alun di Manado Mulai Ditelusuri KPK

Rafael Alun Trisambodo akan segera disidang. KPK telah melimpahkan berkasnya ke Pengadilan Tipikor, PN Jakarta Selatan-Rafael Alun Trisambodo ditahan KPK/Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menelusuri aset milik mantan pejabat Ditjen Pajak Kemenkeu, Rafael Alun Trisambodo (RAT) di Manado yang diduga berkaitan dengan dugaan gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Menurut Kepala Bagian Pemberitaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Ali Fikri, untuk mendalami dugaan tersebut, KPK melakukan pemeriksaan terhadap 13 saksi. 

BACA JUGA:Pemuda Pelaku Pemukulan Polantas Gegara Tak Mau Ditilang Kini Terancam Hukuman 5 Tahun Penjara, Meski Pelaku Masih Pelajar?

Para saksi yang diperiksa merupakan wiraswasta atas nama Porman Agustina Sibarani, Maya Marlinda Sompie, Freddy Rasjid, Henny Rasjid, Alfrets Lasut, Saptir Kumbu, Rabasiah, Jowi Chandra, Donny Halim, Ahmad Husain, Susanti Hadji Ali, Eflien Mercy Laoh, dan Nico Sanjaya.

“Dikonfirmasi soal dugaan adanya aset bernilai ekonomis milik RAT di  Manado Sulut yang diduga terkait dengan perkara ini. Selain itu juga kami masih terus telusuri aliran uang tersangka yang diduga dari hasil korupsi,” ujar Ali dalam keterangan resminya, Kamis 15 Juni 2023.

BACA JUGA:Tak Terima Ditilang, Seorang Pemuda di Jakut Nekat Pukul Polisi Gegara Tak Pakai Helm

Sebelumnya, KPK telah selesai melakukan penggeledahan dua rumah saudara Rafael Alun Trisambodo (RAT) di komplek P&K Cirendeu, Tangerang Selatan (Tangsel).

“Dari penggeledahan dimaksud tim penyidik menemukan dokumen terkait perkara dan juga satu unit motor gede merek Harley Davidson (HD),” jelas Ali.

BACA JUGA:Komunitas Anti Mafia Tanah Desak Hakim Hukum Seberat-beratnya Tedakwa Sutrisno Lukito

Menurut Ali, motor gede yang disita itu merupakan motor yang kerap dipakai anak Rafael, Mario Dandy Satriyo. 

Motor itu juga kerap dipamerkan di media sosial Mario. 

BACA JUGA:Proses Penyerahan Ganti Rugi Lahan Pembangunan Tol Cinere-Jagorawi Diklaim Lancar, Seperti Apa Prosesnya?

“Dugaannya moge yang sering dipakai anak tersangka,” tukasnya.

Ia juga mengatakan, dari hasil penggeledahan dimaksud segera dilakukan penyitaan sebagai barang bukti dalam perkara tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: