Aneh! 7 Ribu Al-Qur'an di Masjid Al-Jabbar Lenyap, Ridwan Kamil Buka Suara!

Aneh! 7 Ribu Al-Qur'an di Masjid Al-Jabbar Lenyap, Ridwan Kamil Buka Suara!

Masjid Al-Jabbar/ilustrasi-ilustrasi-Berbagai sumber

JAKARTA, DISWAY.ID - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengabarkan, bahwa sebanyak tujuh ribu Al-Qur'an di Masjid Al-Jabbar hilang tanpa diketahui.

"Mungkin saking cintanya jemaah pada Al-Qur'an hingga dibawa pulang," kata kang Emil saat memberi sambutan seusai salat Subuh di Masjid Al Jabbar, Minggu 18 Juni 2023

Dengan begitu, kang Emil mengimbau kepada pengunjung agar tidak lagi membawa pulang Al-Qur'an dari Masjid Al Jabbar.

BACA JUGA:Proyek Galangan Kapal Milik Panji Gumilang Disegel, Bupati Indramayu: Kalau Perizinannya Gak Sesuai Kita Segel!

"Silakan dibaca Al-Qur'an-nya, tapi setelah itu disimpan kembali di tempatnya, jangan dibawa pulang," ujarnya.

Al-Qur'an eksklusif

Wakil Gubernur Jabar sekaligus Wakil Ketua DKM Al Jabbar, Uu Ruzhanul Ulum menambahakan, bahwa Al-Qur'an yang berada di Masjid Al-Jabbar itu merupakan seri eksklusif.

"Al-Qur'an yang berada di Masjid Al-Jabbar memang sengaja dihadirkan di sana untuk mengimbangi masjidnya yang megah," ujar Uu.

"Al-Qur'an ini tak seperti Al-Qur'an di masjid atau tajuk-tajuk pada umumnya," sambungnya.

BACA JUGA:Info A1! Megawati Dikabarkan Evaluasi Pencapresan Ganjar, Yunarto Wijaya: Kalau Sarap Tuh Jangan Nanggung!

Uu meyakini mereka yang mengambil Al-Qur'an tersebut lantaran tertarik dengan Al-Qur'an-nya dan akan memanfaatkannya.

"Saya sih selaku pribadi menyesalkan adanya kejadian itu. Tapi, asalkan Al-Qur'an yang diambil itu dipakai (dibaca)," imbuhnya.

BACA JUGA:Pakar Komunikasi Sebut Pertemuan AHY-Puan Sebagai Simbolis Rekonsiliasi Politik

Namun sebaliknya, Uu menegaskan tak akan menerima bila Al-Qur'an yang diambil itu justru dicuri lalu untuk dijual atau untuk memperkaya dirinya sendiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: