Bantu Pengajar, Guru di Kaltim Difasilitasi Bantuan Motor

Bantu Pengajar, Guru di Kaltim Difasilitasi Bantuan Motor

Guru di Kaltim Difasilitasi Bantuan Motor--

BALIKPAPAN, DISWAY.ID - Guratan senyum dan tawa riang terlihat di wajah para guru, staf pengajar dan murid ketika melihat iringan sepeda motor bantuan dari PT Federal International Finance (FIFGROUP) dan Yayasan Pendidikan Astra – Michael D. Ruslim (YPA-MDR) sampai di lapangan Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Penajam Paser Utara (PPU), Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. 

Sepeda motor itu layaknya menjadi matahari terbit yang memancarkan sinar harapan bagi para guru dalam memberikan cahaya ilmu kepada generasi muda yang akan membentuk masa depan bangsa.

Di tengah jauh dan sulitnya akses yang ada di Kecamatan Sepaku, sepeda motor itu akan membantu guru untuk menembus batasan dalam menjalankan tugas pendidikan yang dapat mengantar mereka melewati jalan-jalan terjal dan terpencil, menjemput ilmu di setiap sudut desa yang sulit dijangkau.

BACA JUGA:Pasar Jongkok Otomotif Kembali Digelar di TMII Akhir Juli

Untuk mengakselerasi peningkatan mutu pendidikan, PT Astra International Tbk  melalui YPA-MDR menginisiasi sebuah program bertajuk Guru Muda Garda Depan (GMGD).

Para peserta yang merupakan para guru-guru muda ditugaskan di sekolah-sekolah binaan yang berlokasi di Kecamatan Sepaku.

Dan kegiatan Bantuan Sepeda Motor yang berkolaborasi dengan YPA-MDR hari ini masuk ke dalam salah satu pilar yaitu FIFGROUP Pintar serta sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) goals no. 4 dari SDGs, yaitu Pendidikan Berkualitas, dengan memberikan bantuan tiga unit sepeda motor kepada peserta GMGD di Kecamatan Sepaku.

BACA JUGA:Tekiro Mechanic Competition 2023 Kembali Digelar, Lomba Keterampilan Siswa SMK di Dunia Otomotif

Direktur PT Astra International Tbk, Gita Tiffany Boer mendampingi Ketua Pengurus YPA-MDR, Gunawan Salim menerima bantuan sepeda motor secara simbolis yang diserahkan oleh Kalimantan Timur & Papua (KALTIMPAP) Department Head, Mukhtar Khudori, bertempat di Kantor FIFGROUP Balikpapan, pada Senin, 17 Juli 2023 dan disalurkan kepada sekolah-sekolah binaan di Kecamatan Sepaku pada Selasa, 18 Juli 2023.

Dalam kesempatan itu, Mukhtar mengatakan: “Kami berharap donasi sepeda motor yang diberikan kepada YPA-MDR dapat memberikan dukungan transportasi bagi seluruh peserta GMGD dalam melaksanakan kegiatan sehari-hari menuju sekolah-sekolah binaan.”

“YPA-MDR sangat mengapresiasi dukungan dari FIFGROUP melalui donasi tiga unit sepeda motor Honda yang akan digunakan oleh peserta GMGD yang saat ini sedang bertugas di sekolah binaan di Penajam Paser Utara. Semoga dapat bermanfaat dan memberikan semangat bagi seluruh peserta GMGD.” Ujar Ketua Pengurus YPA-MDR Gunawan Salim.

BACA JUGA:Catatkan Kenaikan 7 Persen YoY di Tahun 2022, MPMX Terus Kembangkan Lini Bisnisnya di Otomotif dan Transportasi

“Peran besar yang diemban oleh para peserta GMGD adalah sebagai agen pembaharu yang diharapkan mampu membawa perubahan-perubahan positif dalam berbagai bidang baik akademik, karakter maupun manajemen sekolah. Oleh karena itu, para guru muda diharapkan dapat menyusun dan menerapkan strategi maupun program-program inovatif sehingga kualitas pendidikan dapat meningkat lebih cepat,” tambah Gunawan.

Salah satu GMGD yang nantinya akan menggunakan sepeda motor tersebut adalah Meta Yulia Sari bertugas di SMPN 2 PPU, mengatakan: “Terima kasih untuk FIFGROUP yang memberikan motor kepada YPA-MDR, sehingga bisa kami manfaatkan untuk mobilitas sehari-hari ke sekolah. Sukses selalu FIFGROUP dan YPA-MDR.” 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads