Rian Mahendra Ungkap Masalah 4 Armada PO MTI yang Ditarik PO Sembodo: Ada Hal yang Tidak Bisa Dipenuhinya!
Rian Mahendra dan PO Sembodo sempat menjalin kerja sama-Foto/Tangkapan Layar/YouTube-
"Kemarin semua agen-agen yang gua survei juga udah gua tembusin lagi dan semua gua minta waktu mundur satu bulan," jelasnya.
BACA JUGA:Dua Line Rute LRT Jabodebek, Waktu Tempuh Maksimal 35 Menit
Optimis PO MTI Terus Maju
Meskipun tengan dihadapi permasalahan 4 armada yang ditarik PO Sembodo, namun Rian tetap optimis dengan kemajuan PO MTI.
Hal ini ditunjukan oleh Rian dan mengatakan bahwa hingga akhir tahun armada PO MTI akan menjadi 16 armada.
Bahkan Rian memamerkan armada barunya yang tengah dikerjakan di karoseri Agus Putro yaitu Armada PO MTI JB 3 yang masih dalam proses pengecatan.
BACA JUGA:Kronologi Kebakaran Bedeng di Cakung, Kerugian Tembus Ratusan Juta Rupiah
“MTI saat ini masuk project ke dua, di mana bentar lagi ketambahan dua dan menyusul tambahan 4 pada bulan depan, kalau jadi ada lagi 8 akhir bulan besok,” tambah Rian.
Sedangkan yang dua unit tersebut menurut Rian akan diurusnya ke Jogja dan 4 unit lagi yang ingin diakuisisinya.
“Setelah itu mau ketemu orang buat persiapan 8 unit lagi pokoknya,” papar Rian.
BACA JUGA:Pilu! Ibu dan Anak Ditemukan Meninggal Dunia, Ini Penyebab Kebakaran Rumah di Sunter
PO Sembodo: Doakan Saja yang Terbaik
Di sisi lain bos PO Sembodo, Olive Tamas turut buka suara terkait 4 armada PO MTI yang ditariknya.
Tak banyak komentar saat dirinya live Instagram mengenai masalah dengan Rian Mahendra.
Ia justru meminta busmania mendoakan yang terbaik untuk kedua pihak, baik PO MTI dan PO Sembodo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: