Siap Ramaikan Pasar Otomotif Tanah Air, Radical Motorsport Indonesia Kolaborasi dengan MGPA
Siap Ramaikan Pasar Otomotif Tanah Air, Radical Motorsport Indonesia Kolaborasi dengan MGPA-M. Ichsan-
Jelang Masuk pasar Indonesia Oktober 2023, Radical Motorsport Indonesia gelar Radical Racing Simulation.-M. Ichsan-
Salah satu daya tarik lain mobil Radical yang utama adalah value for money-nya, dimana sensasi mengendarai mobil balap yang luar biasa dengan kecepatan 0-100kpj dalam waktu 3.5 detik, ditawarkan dengan harga yang masuk akal.
SR1 XXR dapat diperoleh dengan banderol dibawah 1.5M rupiah sedangkan unit seri SR3 XXR dibanderol di bawah 2M rupiah.
Uniknya, tak sekedar menjual mobil, Radical Motorsport Indonesia dan MGPA akan mendatangkan 2 unit Radical seri SR1 XXR pada Desember 2023 yang diperuntukkan khusus bagi program Mandalika Radical Experience.
BACA JUGA:Profil Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Tewas Usai Kecelakaan di Sirkuit Mandalika
Ini merupakan sebuah sarana baik bagi penggemar dunia otomotif dan balap untuk merasakan pengalaman balapan di sirkuit layaknya pembalap sungguhan, tentunya dengan harga yang masih terjangkau.
Dimana, salah satu keunikan Radical Motorsport dari mobil sport lainnya adalah mobil balap ini memiliki double-seater, sehingga pengalaman melaju di sirkuit balap dapat juga dirasakan oleh mereka yang bukan pembalap profesional.
Selanjutnya Radical Motorsport Indonesia dalam waktu dekat akan melakukan launching dan roadshow secara khusus di kota-kota besar di Indonesia untuk mengenalkan mobil Radical termasuk aktivitas Radical Time Attack dan Radical Cup.
BACA JUGA:Gelaran Perdana Event bLU cRU Yamaha Sunday Race di Mandalika, Jadi Magnet Perhatian Para Bikers
“Radical Motorsport Indonesia hadir sebagai sebuah gaya hidup baru yang mengkombinasikan Motorsports dan Tourism for Everyone,” ungkap Danung Wicaksono dari Radical Motorsport Indonesia.
“Kolaborasi antara Radical Motorsport Indonesia dengan MGPA selaku pengelola Pertamina Mandalika International Circuit, sebuah sirkuit yang memiliki karakter dan keunikan tersendiri di Asia Tenggara, sehingga kegiatan balap tidak melulu terlalu serius dan hanya kalangan tertentu,” jelasnya.
“Namun kami Radical Motorsport Indonesia hadir untuk memberikan sebuah statement serta experience destination-based tourism yang baru dan berbeda untuk setiap pemilik dan pengendaranya sesuai dengan jargon andalan Radical “We make racers” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: