Ketum Parpol Pendukung Ganjar Pranowo Gelar Rapat Perdana

Ketum Parpol Pendukung Ganjar Pranowo Gelar Rapat Perdana

Anggota Tim Pemenangan Nasional diungkap Hasto Kristiyanto yang mengatakan bahwa mereka terdiri profesional hingga elite partai.-Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, DISWAY.ID - Ketua Umum partai politik pendukung Ganjar Pranowo mengadakan rapat perdana di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Rabu, 13 September 2023.

Sekretaris Jendral (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa dalam rapat tersebut, akan membahas banyak hal seperti agenda strategis terkait dinamika politik nasional saat ini. 

Tidak hanya itu, bahkan dalam rapat perdananya tersebut juga akan membahas berbagai skala prioritas terkait strategi dan momentum politik. 

BACA JUGA:Ganjar Pranowo Jadi Model Azan, Bawaslu Kirim Imbauan ke Parpol

"Pertama terkait dengan dinamika politik nasional yang nanti disampaikan para ketua umum partai," ujar Hasto Kristiyanto dihadapan awak media. 

"Kedua tentu saja dari pak Arsjad, dan kemudian langsung akan dibahas berbagai skala prioritas terkait dengan strategi juga momentum-momentum politik yang akan diambil oleh tim pemenangan ini," lanjutnya. 

Adapun rapat konsolidasi tersebut, kata Hasto Kristiyanto, akan menjadi rapat rutin yang diselenggarakan setiap hari Rabu. 

"Setiap hari Rabu diputuskan untuk mengadakan rapat konsolidasi," imbuhnya. 

BACA JUGA:Ganjar Tampil di Tayangan Azan, Bawaslu Tunggu Hasil Kajian KPI

Selain itu, tambah Hasto Kristiyanto, rapat perdana tersebut juga sebagai cermin gotong royong yang dilakukan oleh para partai politik pendukung Ganjar Pranowo, tentunya dengan prinsip semangat dan kesetaraan. 

"Rapat kali ini juga mencerminkan ciri bagaimana gotong royong itu bekerja dengan baik, seluruh kerjasama dilaksanakan dengan prinsip dan semangat yang terbaik bagi bangsa dan negara, prinsip kesetaraan sehingga semua memberikan kontribusi yang terbaik," pungkas Hasto.

Diketahui, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi atau Awiek mengatakan bahwa pertemuan tersebut akan difokus pada pemantapan tim pemenangan nasional sekaligus menginformasikan terkait kondisi politik terkini.

"Pemantapan tim pemenangan nasional dan update dinamika politik terkini," ucap Awiek saat dikonfirmasi, Rabu, 13 September 2023.

BACA JUGA:Survei Selalu Kalah dari Ganjar dan Prabowo, Anies Baswedan Jawab Santai: Sudah Biasa Dinomortigakan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: