Penyanyi Veri AFI Diteror Pinjol, Data Pribadi Bocor, Hingga Rugi Puluhan Juta!

Penyanyi Veri AFI Diteror Pinjol, Data Pribadi Bocor, Hingga Rugi Puluhan Juta!

Veri AFI jadi korban penyebaran data karena pinjol, rugi sampai puluhan juta!-Instagram/ @very_well_07-Instagram/ @very_well_07

JAKARTA, DISWAY.ID - Lama tak terlihat di publik, penyanyi Veri AFI datang membawa kabar kurang menyenangkan.

Veri AFI kemarin melaporkan aksi tindak teror oleh oknum di aplikasi pinjaman online alias pinjol, ke Polres Bogor. 

Ia mengaku diminta kembalikan uang yang dipinjam oleh oknum tersebut, padahal ia tak sama sekali meminjam uang.

Beriku informasi selengkapnya.

Veri AFI Mengunduh Beberapa Aplikasi Pinjol

Veri AFI mengaku jadi korban dugaan penipuan aplikasi pinjaman online (pinjol).

Hal itu bermula dari dirinya yang mencoba mengunduh beberapa aplikasi pinjol.

BACA JUGA:Aktor Film Parasite Song Kang-ho Bakal Bintangi Uncle Samsik Bareng Byun Yo-han

BACA JUGA:Dikabarkan Terlilit Utang Pinjol hingga Jual Rumah, Bedu : Bohong Itu, Nggak Ada

Saat itu, Veri mengaku mengunduh aplikasi-aplikasi tersebut untuk mempelajari lebih lanjut, mana pinjol yang legal dan ilegal, sekaligus berjaga-jaga jika membutuhkan tambahan modal untuk usahanya.

"Saya pernah install beberapa aplikasi pinjol untuk dipelajari, niatnya buat jaga-jaga jika nanti butuh tambahan modal usaha. Saya tidak tahu mana yang legal dan mana yang ilegal, dan apa bahayanya pinjol ilegal selain bunga yang tinggi," tutur Veri AFI kepada media dikutip dari YouTube FEM Media, Jumat,5 Januari 2024. 

Selanjutnya, ia melakukan verifikasi dengan foto wajah dan KTP.

Namun, setelah proses selesai, penyanyi jebolan AFI musim pertama itu enggan untuk meminjam uang.

Namun sayang, data pribadinya telah tersimpan dan diduga dimanfaatkan oleh oknum aplikasi pinjol untuk menipunya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads