Inul Daratista Teriak Pajak Hiburan Bakal Naik 40-75%: Pak Sandiaga Uno Saya Tunggu!

Inul Daratista Teriak Pajak Hiburan Bakal Naik 40-75%: Pak Sandiaga Uno Saya Tunggu!

Pajak Hiburan Naik-Inul Daratista protes kenaikan pajak 40-75@-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Wacana kenaikan pajak hiburan mendorong memantik kekhawatiran artis Inul Daratista.

Sang pengusaha karaoke keluarga itu tidak sanggup jika beban pajak dinaikkan terlampau tinggi.

Inul menantang Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno untuk bertemu. 

Inul mengklaim susah payah membangun bisnis karaoke keluarga.

Jika harus dibebankan pajak yang tinggi, hal itu memukul usahanya. 

“Membangun karaoke keluarga juga dulu tdk mudah karena namanya karaoke imagenya pasti nakal !! Dan saya sukses membangun citra positif hiburan keluarga. Akhirnya menjamur semua ikutan bikin dgn memakai BA artis besar,” tutur Inul dalam akun Instagram, dikutip Minggu 14 Januari 2024. 

Inul menantang Sandiaga Uno untuk bertemu para pengusaha karaoke keluarga.

BACA JUGA:Inul Daratista Sebut Karaoke Keluarga Berbeda dengan Diskotik: Pajak Jangan Dipukul Rata!

Apalagi mereka saat ini baru bangkit lagi pasca pandemi. 

“PANDEMIC bikin kita para stakeholder mati-mati menghidupkan kembali dengan banyak cara agar bisa kembali beroperasi. Karena kalau tutup kami makin hancur, hilang aset,hilang duit, hutang mal dll yang tertunda dan saya sebagai Tenant mall banyak yang tidajk mau tau tutup 2 tahun bayar pun 2 tahun,” ucap Inul. 

“Sekali-sekali mainlah ke tempat kami pak

@sandiuno biar tau bgmn kami bekerja. Usaha bersih kami jangan di kuyo2. Kami juga taat pajak,tapi malah kami yang dihabisin. Koruptor,bahkan yg duite cuci gudang dll kan byk yg bs disita negara,jgn rakyat seperti kami mbok kuyo2,” ujarnya.

Inul menyebut kelab malam dan usaha karaoke keluarga berbeda.

Keuntungan jauh lebih besar diskotik dan hiburan malam. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: instagram