Acara Desak Anies di Jogja Dinodai Guyonan Bernada Pelecehan, Komika Ini Diberi Wejangan Najwa Shihab

Acara Desak Anies di Jogja Dinodai Guyonan Bernada Pelecehan, Komika Ini Diberi Wejangan Najwa Shihab

Komika Jogja, Felix Seda melontarkan guyonan bernada pelecehan kepada Najwa Shihab di Acara Desak Anies di Jogia, Selasa 23 Januari 2024-Dok. Desak Anies-

JOGJA, DISWAY.ID - Acara Desak Anies Edisi Pendidikan di JOGJA dinodai guyonan bernada pelecehan yang dilakukan seorang komika bernama Felix Seda. 

Adapun guyonan yang dilontarkan Felix yang berbau pelecehan kepada Najwa Shihab yang kebetulan turut meliput kegiatan itu untuk medianya.

BACA JUGA:Izin Desak Anies Dicabut Dadakan, Timnas AMIN Tuding Terjadi Karena Kepala Negara Berpihak

BACA JUGA:Setelah Drama 3 Kali Pindah Tempat, Inilah Lokasi Acara Desak Anies di Jogja

"Mbak Nana pake bajunya putih-putih kayak kasur saya dan jadi pengen saya tidurin," ucap guyonan Felix yang dinilai bernada pelecehan seksual yang disiarkan live streaming.

Mendengar guyonan itu, penonton yang hadir sempat riuh sambil menyoraki Felix. 

Tak berselang lama, Felix langsung langsung meminta maaf kepada Najwa. Momen permintaan maaf itu diunggah Felix lewat akun Instagram pribadinya.

"Saya Felixius Juang Seda, mau meminta maaf kepada Mbak Najwa Shihab terkait gombalan saya waktu tampil di Desak Anies Yogyakarta," kata Felix dalam unggahan videonya.

BACA JUGA:Sudah Setting Panggung dan Sound System, Acara Desak Anies di Jogia Mendadak Dibatalkan!

BACA JUGA:4 Tahun Harun Masiku Belum Ditangkap, ICW Desak KPK Evaluasi Menyeluruh di Penindakan KPK

Najwa Shihab pun meminta agar Felix tidak mengulangi lagi perbuaannya.

"Ya mudah-mudahan bisa lebih sensitif dalam memilih jokes gitu ya," kata pendiri Narasi TV tersebut.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Felixius Seda (@felixseda)

Wanita yang kerap disapa Nana itu juga berharap Felix Sada bisa mengambil pelajaran dari kejadian ini, sehingga selanjutnya bisa memperbaiki diri untuk membuat guyonan yang cerdas.

"Mudah-mudahan bisa terus belajar dan pengalaman ini bisa jadi bahan untuk bisa reflektif menjadi komika yang cerdas dalam memilih lawakan, lebih sensitif dan juga bisa memperbaiki diri," sambungnya,

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads