Temui Mahfud MD, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto Bahas Tiga Catatan Penting yang Harus Diselesaikan

Temui Mahfud MD, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto Bahas Tiga Catatan Penting yang Harus Diselesaikan

Temui Mahfud MD, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto Bahas Tiga Catatan Penting yang Harus Diselesaikan-Disway/Fajar Ilman-

JAKARTA,DISWAY.ID-- Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto melakukan pertemuan dengan Profesor Mahfud MD di kediaman pribadinya di Jalan Taman Patra, Jakarta, Kamis 22 Febuari 2024.

Dalam pertemuan itu, Hadi membahas tiga cacatan penting dari Mahfud MD usai mengundurkan diri dari jabatan Menko Polhukam.

BACA JUGA:Resmi Jadi Menko Polhukam, Hadi Jahjanto Akan Silahturahmi ke Mahfud MD

Adapun tiga catatan penting kepada pemerintah. Yakni, soal tagihan utang Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI), penyelesaian HAM berat masa lalu dan soal revisi UU MK yang atas inisiatif DPR mau direvisi kembali saat ini. 

"BLBI sudah tadi sudah, detil BLBI, UU MK tadi sudah detil disampaikan ke saya," kata Hadi kepada wartawan, Kamis 22 Februari 2024.

BACA JUGA:Resmi Jadi Menko Polhukam, Hadi Tjahjanto: 'Komitmen dalam Mempertahankan Kondusifitas dan Persatuan Bangsa'

Ketika ditanya mengenai kasus pelanggaran HAM yang masih belum tuntas, Hadi menegaskan bahwa semua hal terkait dengan pelanggaran HAM telah diserahkan kepadanya.

"Iya, semuanya diserahkan ke saya, Ketiga-tiganya (Catatan Mahfud) pokok ini semuanya sudah," tegasnya.

Mengenai sisa waktu yang tersisa hanya delapan bulan, Hadi menjelaskan bahwa telah memiliki rencana jangka waktu yang jelas dalam menangani berbagai isu tersebut. 

BACA JUGA:Resmi! Jokowi Lantik AHY Menteri ATR dan Hadi Tjahjanto Menko Polhukam

"Kan sudah ada peta jalannya, mana yang selesai bulan ini, mana yang selesai bulan berikutnya. Kalau yang sudah kita selesaikan, kan delapan bulan, kalau 8 bulan belum selesai, kan tinggal beberapa bulan lagi bisa diselesaikan oleh yang berikutnya. Jadi itu yang akan saya laksanakan," papar Hadi.

Hadi juga menambahkan bahwa arahan dari Profesor Mahfud MD sangat berharga bagi pemerintah dalam menentukan langkah-langkah selanjutnya.

"Tapi semuanya akan kita selesaikan sebaik baiknya. Apalagi arahan Prof tadi sudah sangat bagus, saya sudah ada gambaran," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: