Bus Listrik Damri Mulai Beroperasi 25 Februari di Surabaya, Berikut Tarifnya

Bus Listrik Damri Mulai Beroperasi 25 Februari di Surabaya, Berikut Tarifnya

Adapun armada terbaru Damri adalah bus listrik yang akan meningkatkan layanan transportasi bagi masyarakat Surabaya.-tangkapan layar instagram@damriindonesia-

JAKARTA, DISWAY.ID – Melalui akun media sosialnya, Perusahaan Umum (Perum) Damri mengumumkan bahwa mulai Minggu tanggal 25 Februari 2024 mulai mengoperasikan armada terbarunya.

Adapun armada terbaru Damri adalah bus listrik yang akan meningkatkan layanan transportasi bagi masyarakat Surabaya.

“Bus Listrik BTS Surabaya sedang ujibcoba layanan loh dan mulai beroperasi pada hari Minggu tanggal 25 Februari 2024,” tulis akun tersebut.

BACA JUGA:10 Transfer Terburuk Manchester City Sepanjang Masa, Ada Jerome Boateng dan Maicon

BACA JUGA:Closing Ceremony Universal 2023-2024 SMP Islam Al-Azhar BSD Meriah

“Yuk Naek Bus Listrik, Karena dengan naek Bus Listrik ini Sobat udah berperan dalam mengurangi Polusi loh!!” ajak pihak Damri.

Dala postingan tersbeut juga disebutkan bahwa rute dari bus listrik untuk tarif umum Rp 6.000 dan pelajar-mahasiswa-disabilitas dan lansia hanya Rp 2.000 ini melakukan uji coba pada 22-24 Februari lalu.

Sedangkan rute layanan dari Bus Listrik Damri ini antara adalah Terminal Purabaya ITS Kenjeran Park via Middle East Ring Road (MERR) Surabaya.

BACA JUGA:Satgas Pangan Pastikan Stok Beras Aman Jelang Ramadhan, Tidak Ada Praktik Penimbunan

BACA JUGA:Pasukan AS dan Inggris Serang 18 Fasilitas Kelompok Houthi di Yaman

Adapun jam operasional dari bus listrik ini akan dimuali dari sehabis subuh hingga menjelang tengah malam, tepatnya mulai pukul 5.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

Tidak hanya itu, menyambut lebaran yang akan segera datang, Damri juga mulai beroperasi layanan bus Double Decker mulai 11 Februari lalu.

Adeapun layanan bus Double Decker ini akan melayani angkutan Jakarta menuju Surabaya PP dan Jakarta menuju Malang PP.

BACA JUGA:Tiket MotoGP dan ARRC 2024 Sudah Bisa Dipesan, Cek Harga dan Cara Pesannya di Sini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: