Mantan Bintang Arsenal Lukas Podolski Jadi Bos Kebab, Buka 30 Restoran di Jerman dengan Omset Bersih Rp3,5 Triliun!

Mantan Bintang Arsenal Lukas Podolski Jadi Bos Kebab, Buka 30 Restoran di Jerman dengan Omset Bersih Rp3,5 Triliun!

Mantan Bintang Arsenal Lukas Podolski Jadi Bos Kebab, Buka 30 Restoran di Jerman dengan Omset Bersih Rp3,5 Triliun!-@lukaspodolski-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Mantan bintang Arsenal Lukas Podolski dilaporkan memiliki 30 restoran kebab di negara asalnya, Jerman.

Dengan adanya bisnis lainnya, Podolski telah meningkatkan kekayaan bersihnya hingga 177,5 juta poundsterling atau sekitar Rp3,5 triliun.

Dilansir dari SPORTbible, Podolski termotivasi untuk memulai karir di industri kebab.

Semua itu dimulai saat Podolski merasakan kebab enak secara langsung di Istanbul, Turki pasca bergabung dengan Galatasaray pada tahun 2015.

BACA JUGA:Program Makan Siang Prabowo-Gibran Sudah Dibahas di Sidang Kabinet, Pengamat: Gegabah, Blunder dan Kebablasan!

Podolski membuka toko kebab pertamanya di Cologne pada tahun 2018. Berbicara tentang usahanya, dia berkata:

"Anda makan doner kebab ketika Anda masih muda, ketika Anda masih bermain, dan ketika Anda selesai bermain – itu adalah solusi yang tepat."

Mantan penyerang Arsenal itu juga membuka Ice Cream United di depan toko kebab, di distrik kota ikonik Belgia. Berbicara tentang penggabungan rasa, dia berkata:

"Es krim dan doner kebab – aku menyukainya!"

BACA JUGA:Analis Komunikasi Politik Ungkap Mahfud-Muhaimin Kuasai Substansi dan Show, Gibran Kebablasan di Debat Cawapres

Poldi, begitu ia disapa, menghabiskan tiga musim di Arsenal dari 2012 hingga 2015.


Sajian unik perkawinan antara Timur Tengah dan Nusantara kreasi Chef Sunari, Kebab Bandeng-Hotel Swiss-Belinn Airport Surabaya-dok. istimewa

Selama berada di Emirates, ia mencetak 31 gol dan membuat 18 assist dalam 82 penampilan, membuatnya mendapatkan status pahlawan kultus di kalangan penggemar Gunners.

Podolski juga mencatatkan 130 penampilan untuk timnas Jerman dengan mencatatkan 49 gol dan 31 assist.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads