Ada Apa Aja Sih di Jakarta Lebaran Fair? Tinggal 7 Hari Lagi Lho
Jakarta Lebaran Fair 2024-Buruan, sisa 7 hari lagi-Jakarta Lebaran Fair
JAKARTA, DISWAY.ID – Jakarta Lebaran Fair (JLF) 2024 memasuki minggu kedua atau tersisa tujuh hari lagi penyelenggaraannya.
Terdapat beragam keseruan dalam event yang berlangsung hingga 21 April mendatang.
BACA JUGA:Promo Sandal dan Sepatu, Rp 100 Ribu dapat 3 Item di Jakarta Lebaran Fair 2024
Ada apa saja di Jakarta Lebaran Fair?
Jakarta Lebaran Fair tahun ini bertepatan dengan bulan Suci Ramadhan dan juga libur Hari Raya Idul Fitri.
Meski demikian, antusiasme warga untuk datang ke JIEXPO Kemayoran, tetap tidak berkurang.
Pengunjung yang tidak pulang ke kampung halaman, berbondong-bondong banyak memilih pergi ke Jakarta Lebaran Fair.
Itu sebabnya, JLF menjadi salah satu destinasi favorit warga selama masa libur Lebaran.
Disana, pengunjung akan dimanjakan dengan pameran dari berbagai sektor industri yang diikuti 500 peserta (tenant).
BACA JUGA:PRJ 2023 Berakhir, Nilai Transaksi Tembus Rp7,3 Triliun
Pameran multiproduk ini menjadi sasaran utama para pengunjung untuk berbelanja.
Pasalnya, ada banyak promo menarik dari setiap produk yang ditawarkan.
Belum lagi diskon gila-gilaan hingga 90 persen menanti di setiap harinya selama gelaran Jakarta Lebaran Fair berlangsung.
Selain pameran, terdapat konser musik yang mampu menarik pengunjung untuk bernyanyi bersama.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: