Ditkrimum Polda Jabar Bongkar Jasad Diduga Dicor
Direktor Reserse Kriminal Umum (Ditkrimum) Polda Jawa Barat melakukan pembongkaran terhadap jasad yang diduga dicor.-Rafi Adhi Pratama-
CIMAHI, DISWAY.ID - Direktor Reserse Kriminal Umum (Ditkrimum) Polda Jawa Barat melakukan pembongkaran terhadap jasad yang diduga dicor.
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Jules Abraham Abast mengatakan pembongkaran dilakukan pagi tadi 16 April.
"Iya pagi tadi dilakukan pembongkaran diduga jasad pria berinisial I yang dicor," katanya kepada awak media, Selasa 16 April 2024.
BACA JUGA:Selebgram Diduga Bunuh Diri di Jaksel, Meli Ditemukan dalam Keadaan Gantung Diri oleh Saudaranya
"Yang menangani Polda Jawa Barat, Ditkrimum," lanjutnya.
Lokasi pembongkaran itu berada di Cimahi, Jawa Barat.
"Iya benar (Cimahi, red)," tuturnya
Usai membongkar jasad yang dicor itu, pihaknya tengah menyelidikinya.
BACA JUGA:Duh, Usai Lepas Hijab, Zara Anak Ridwan Kamil Pamer Produk McD, Auto Banjir Hujatan Netizen
BACA JUGA:Kompor Minyak Jelantah Tak Kalah Dengan LPG yang Harga Terus Menanjak, Netizen: Cuma Rp 300 Ribuan
"Baru pengungkapan ada info mayat dicor, lalu dibongkar. Masih penyelidikan," tandasnya.
Kasus cor jasad korban pembunuhan bukanlah terjadi kali ini saja, di mana di Makassar sang anak dipaksa untuk berbohong selama 6 tahun setelah bapaknya membunuh ibunya dan mengecor mayatnya di belakang rumah.
Kasus bunuh istri dan cor dalam rumah diketahui setelah anak ngaku setelah 6 tahun dipaksa berbohong oleh bapaknya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: