Dinginnya Shin Tae-yong, Tak Selebrasi Usai Indonesia Menang Adu Penalti, Netizen: Towel Harus Sadar

Dinginnya Shin Tae-yong, Tak Selebrasi Usai Indonesia Menang Adu Penalti, Netizen: Towel Harus Sadar

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tak selebrasi saat Indonesia menang adu penalti-Tangkapan Layar-

"Bung Towel harus sadar, saking profesionalnya STY, dia sampe mulangin negaranya sendiri hari ini," kata seorang warganet.

BACA JUGA: Jonatan Christie Ungkap Keanehan Shuttlecock yang Digunakan di Piala Thomas dan Uber

Bung Towel, Kenapa?

Viral ekspresi loyo Bung Towel saat menonton Timnas Indonesia U-23 yang berhasil lolos ke babak semifinal Piala Asia U-23.

Sekiranya seluruh masyarakat Indonesia pasti akan sangat bahagia mendapat kabar bahwa Timnas U-23 sukses melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Terlebih catatan tersebut bisa dibilang sangat bersejarah lantaran Timnas Indonesia U-23 dalam sepanjang sejarah belum pernah mencapai tahap itu.

Akan tetapi kini berkat tangan dingin Coach Shin Tae-yong (STY), Timnas Indonesia U-23 mampu memecahkan rekor buruk tersebut.

BACA JUGA:Bung Towel Sebut STY Enak Dimanjakan Erick Thohir, Coach Aji Santoso: Sah-sah Aja Wong Pelatih Kelas Dunia!

Anehnya, sepertinya ada satu orang yang justru seakan merasa tidak senang melihat Garuda Muda melenggang ke babak semifinal Piala Asia U-23.

Orang yang dimaksud adalah pengamat atau komentator sepak bola Tommy Welly atau yang kerap disapa Bung Towel.

Bung Towel terlihat justru seperti loyo, lemas tak berdaya melihat anak asuh Shin Tae-yong lolos ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024.

Ekspresi wajah loyo Bung Towel terlihat jelas dalam tayangan video live reaction nonton bareng Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 di salah satu akun media sosial Sportfy Indonesia.

BACA JUGA:Ucapan Coach Aji Santoso Patahkan Semua Kritikan Bung Towel Soal Shin Tae-yong: Saya Sangat Yakin..

Dalam live reaction itu ada 4 orang dalam satu frame yang mana salah satu di antaranya terlihat Bung Towel yang menyaksikan laga Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23.

Ketika ketiga orang yang ada di sekitarnya bersorak sorai atas kemenangan Timnas Indonesia U-23, lain halnya Bung Towel yang justru melakukan tindakan sebaliknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: