Tukang Bubur Ditodong Celurit, Gegara Pelaku Makan Enggak Mau Bayar

Tukang Bubur Ditodong Celurit, Gegara Pelaku Makan Enggak Mau Bayar

Viral di media sosial tukang bubur di Jatinegara, Jakarta Timur yang ditodong senjata tajam oleh pembelinya.-Istimewa-

JAKARTA, DISWAY.ID - Viral di media sosial tukang bubur di Jatinegara, Jakarta Timur yang ditodong senjata tajam oleh pembelinya.

Hal itu viral di media sosial Instagram. Salah satunya diposting akun @fakta.jakarta.

BACA JUGA:28 Remaja di Jakbar Diamankan, Bawa Empat Celurit dan Satu Pedang Buat Tawuran

BACA JUGA:Ngeri! Bak Gladiator, Dua ABG Perempuan Duel dengan Celurit Sambil Ditonton Banyak Orang hingga Videonya Viral di Media Sosial

Tampak dalam postingan video itu, pria menggunakan pakaian berwarna merah putih bercelana pendek menggunakan topi menenteng senjata tajam jenis celurit.

Terlihat juga gerobak tukang bubur yang dirusak oleh pembelinya.

"Seorang preman mengamuk gara-gara ditagih bayar usai makan bubur di Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (24/4). Preman itu malah merusak gerobak hingga mengeluarkan celurit," tulis caption akun itu.

BACA JUGA:Berniat Gagalkan Curanmor, Seorang Pria di Serpong Disabet Celurit oleh Maling Sambil Lepaskan Tembakan ke Warga

BACA JUGA:Begal Sadis Gasak Motor Pria yang Baru Pulang Kerja di Duren Sawit, Dipepet dan Diancam Celurit!

Sementara Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Nicolas Ary Lilipaly mengatakan ketika itu korban tengah berjualan bubur. Datang temannya memesan bubur.

"Korban sedang berjualan bubur. Selanjutnya pelaku bersama seorang temannya datang. Pelaku memesan bubur seharga 5 ribu rupiah. Korban menyiapkan buburnya dan menyerahkan ke pelaku. Selanjutnya korban menagih uangnya tapi tidak ditanggapi oleh pelaku alias pelaku tidak mau bayar," katanya kepada awak media, Jumat 26 April 2024.

"Akhirnya korban menyampaikan kepada pelaku bahwa kalau mau minta bubur bilang saja karena akan korban berikan secara cuma-cuma," lanjutnya.

BACA JUGA:Tiga Pelaku Tawuran yang Ancam Satpam dengan Celurit Ditangkap, 1 Jadi Tersangka!

BACA JUGA: Polisi Amankan Puluhan Pelaku Tawuran di 7 Lokasi, Celurit dan Busur Panah Jadi Barang Bukti

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: