Kesaksian Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok, Olinya Bocor dan Gak Ada Rem

Kesaksian Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok, Olinya Bocor dan Gak Ada Rem

Menurut salah satu saksi yang selamat, saat pemeriksaan sebelum terjadinya kecelakaan diketahui bahwa adanya kebocoran oli dari bagian bawah bus.-dok disway-

JAKARTA, DISWAY.ID – Salah satu korban selamat dalam kecelakaan bus SMK Lingga Kencana Depok di Ciater, Subang, pada Sabtu 11 Mei 2024 mengungkapkan fakta baru.

Fahmi Fahruruzi yang merupakan salah siswa yang selamat dalam kecelakaan tersebut menceritakan bahwa bus yang ditumpanginya sempat diperiksa sebelum terjadinya peristiwa yang merenggut nyata teman-temannya tersebut.

Saat pemeriksaan tersebut diketahui bahwa adanya kebocoran oli dari bagian bawah bus.

BACA JUGA:Pembina Yayasan SMK Lingga Kencana Sempat Mendapat Keluhan Bus yang Kecelakaan di Subang

BACA JUGA:Iring-iringan Ambulans Jenazah Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Disambut Tangis Guru dan Murid

"Bus itu sedang diperiksa dan katanya olinya bocor," terangnya.

Setelah itu bus meneruskan perjalanan dengan aman, namun beiti sampai dijalan turun ada yang mengatakan bahwa tidak ada rem.

"Begitu sampi diturunan, dari situ ada omongan ngak ada rem," terangnya.

BACA JUGA:17 Mobil Antar Seorang Jamaah Asal Banten ke Asrama Haji, Keluarga Rela Nginap di Mobil

BACA JUGA:Begini Reaksi Eko Patrio Diusung Zulkifli Hasan Jadi Balon Menteri Kabinet Prabowo Gibran

"Semua anak-anak teriak dan ada yang beristigfar," tambahnya.

"Gak lama mobil terguling kekanan," kenangnya.

Fauzi menjelaskan bahwa semua penumpang dalam bus kurang lebih 60 orang.

Menurut Fauzi rencana perjalanan kelulusan ke Bandung telah lama direncanakan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: