Diisukan Jadi Pengganti Pertalite, Intip Kelebihan dan Kekurangan Pertamax Green 95 sebagai Bahan Bakar

Diisukan Jadi Pengganti Pertalite, Intip Kelebihan dan Kekurangan Pertamax Green 95 sebagai Bahan Bakar

-Rury Pramesti-Freepik

JAKARTA, DISWAY.ID - Bahan bakar Pertamax Green 95 mulai banyak dibicarakan masyarakat usai diisukan akan menggantikan BBM Pertalite di SPBU.

Namun, isu tersebut telah dibantah oleh PT Pertamina Patra Niaga (Persero) karena bahan bakar ini baru tersedia di 65 SPBU per April 2024 dan terbatas di wilayah Jabodetabek serta Jawa Timur.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengungkapkan jika pemberitaan mengenai dihapusnya Pertalite dan digantikan dengan Pertamax Green 95 ini tidak benar.

BACA JUGA:Mengenal BBM Pertamax Green 95 yang Digadang-gadang Jadi Pengganti Pertalite

BACA JUGA:Digadang-gadang Pengganti Pertalite, Penjualan BBM Pertamax Green 95 Terus Diperluas

Namun memang, ada beberapa SPBU yang sudah tidak lagi menjual BBM subsidi seperti Pertalite.

Seperti yang diketahui, Pertamax Green 95 ini merupakan bahan bakar hasil campuran dari BBM Pertamax dengan Bioetanol sebesar 5 persen.

Untuk Bioetanol sendiri adalah senyawa alkohol atau etanol yang asalnya dari tumbuh-tumbuhan, dan dalam hal ini Pertamina menggunakan tebu sebagai bahan bakunya.

BBM dengan RON 95 tersebut dikenal lebih ramah lingkungan bila dibandingkan dengan ketiga produk BBM lainnya, yaitu Pertamax Turbo dengan RON 98, Pertamax dengan RON 92 serta Pertalite dengan RON 90.

Karena itulah, produk BBM ini diharap bisa menjadi pilihan baru untuk pelanggan Pertamina, khususnya untuk para pengguna Pertamax series.

BACA JUGA:Segini Waktu yang Dibutuhkan untuk Pembuatan Bahan Bakar Bioetanol

BACA JUGA:Selain Jadi Bahan Bakar Alternatif, Ini 5 Fungsi Bioetanol dalam Kehidupan Sehari-Hari

Kelebihan Pertamax Green 95

Melansir dari Mypertamina, Pertamax Green 95 ini mempunyai sejumlah kelebihan atau keunggulan dibanding dengan produk BBM lainnya, antara lain:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: