Heboh UKT UI Capai Rp100 Juta, Berapa Biaya Kuliah Teknik Sipil?

Heboh UKT UI Capai Rp100 Juta, Berapa Biaya Kuliah Teknik Sipil?

Biaya kuliah Teknik Sipil UI lengkap dengan IPI--UI

JAKARTA, DISWAY.ID - Heboh Uang Kuliah Tunggal (UKT) di Universitas Indonesia mencapai lebih dari Rp100 juta.

Kehebohan bermula salah satu akun di X (Twitter) mengunggah bukti pembayaran UKT dengan nominal pembayaran Rp105.000 WIB.

Diketahui, akun X @jenowuss berkuliah di Universitas Indonesia jurusan Teknik Sipil.

BACA JUGA:Rektor UPNV Jakarta: UKT Tidak Naik, Mahasiswa Kurang Mampu Dijamin Studi hingga Selesai

BACA JUGA:10 Jurusan Kuliah di UI dengan Biaya UKT Termurah, Mulai Dari Rp500 Ribu!

Teknik Sipil merupakan bidang ilmu yang mempelajari tentang perencanaan, perancangan, konservasi, dan manufaktur untuk mendukung terbentuknya suatu wilayah.

Umumnya, ilmu yang dipelajari di jurusan ini umumnya melibatkan matematika dan teknologi terapan.

Lantas, berapa besaran biaya kuliah Teknik Sipil di UI?

Uang Kuliah Tunggal di UI terbagi ke dalam beberapa kelompok, yakni kelompok 1-5.

Besaran biaya pada kelompok UKT disesuaikan dengan ekonomi mahasiswa.

BACA JUGA:Kemendikbudristek Angkat Bicara UKT Makin Mahal: Tidak Naik, Hanya Penambahan Kelompok Tarif

BACA JUGA:Pengamat Pendidikan Pernayakan Alasan UKT yang Sangat Mahal

Selain itu, ada pula Iuran Pengembangan Institusi (IPI) bagi mahasiswa S1 dan Program Vokasi UI kelas reguler yang diterima lewat jalur seleksi mandiri.

IPI merupakan biaya Pendidikan UI selain UKT.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: