Penangkapan Perong DPO Vina Cirebon Diserbu Netizen, Dirkrimum Polda Jabar: Jangan Tergiring Opini

Penangkapan Perong DPO Vina Cirebon Diserbu Netizen, Dirkrimum Polda Jabar: Jangan Tergiring Opini

Usai ditangkapnya Pegi Setiawan, terduga pelaku pembunuh Vina Cirebon mendapat respon dari beberapa masyarakat di sosial media.-Istimewa-

BANDUNG, DISWAY.ID - Usai ditangkapnya Pegi Setiawan, terduga pelaku pembunuh Vina Cirebon mendapat respon dari netizen di sosial media.

Salah satunya dalam postingan akun Instagram @Frix.id yang memposting mengenai tampang Pegi Setiawan.

Postingan dari @Frix.id tersebut yang menampilkan foto Perong dan menuliskan narasi, 'tampang Pegi alias Perong DPO kasus Vina Cirebon yang ditangkap Polisi'.

Salah satu netizen @nabilamaulidyaa28 mengomentari postingan tersebut yang menuliskan mosi tidak percaya bahwa foto tersebut bukanlah sosok sebenarnya pelaku pembunuhan Vina.

BACA JUGA:Hotman Paris Angkat Bicara Tertangkapnya Pegi DPO Pembunuh Vina Cirebon: Baru Satu dari Tiga

BACA JUGA:7 Terpidana Pembunuhan Vina Cirebon Kembali Jalani Pemeriksaan Pasca Tertangkapnya Pegi

"Ada yang komen di grup tele kasus vina cirebon, gw salin aja ya komennya 'itu kang bakso langganan gua,di bandung palem raya, Heran pntes akhir' ni kagak jualan ternyata di jadiin kambing hitam Namanya bang mamut umur 35-38 klo ga salah ya Orgnya baik Gua dengar” dia di bikin identitas egi Polisi ni licik guys Bang mamut ni Emg pernah ketangkep kasus tuduhan narkoba 2018 lalu Kena penjara 3 bulan Jdi mungkin karena itu dia di jadiin kambing hitam lgi"," tulis komen akun itu.

Selain itu komentar yang sama juga beredar di group telegram KAWAL KASUS VINA tangkapan layar percakapan tentang hal yang sama.

Dalam grup itu terlihat percakapan dari akun bernama Agus, di mana Dia mengirim pesan mengenai penangkapan Pegi Setiawan.

BACA JUGA:Ajudan Pimpinan KKB di Intan Jaya Tewas oleh Peluru Aparat Gabungan TNI Polri di Paniai

BACA JUGA:Diduga Lakukan Pemerasan dalam Kasus Sengketa Merek, Seorang Oknum Polisi Dikupas Habis di Podcast Alvin Lim

"Itu kang bakso langganan gua, di bandung palem raya, Heran pntes akhir" ni kagak jualan ternyata di jadiin kambing hitam Namanya bang mamut umur 35-38 klo ga salah ya Orgnya baik Gua dengar" dia di bikin identitas Egi Polisi ni licik," tulis pesannya dalam grup tersebut.

Sementara Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jawa Barat, Kombes Surawan mengatakan masyarakat tidak tergiring opini yang ada.

"Tidak usah terpancing dengan opini-opini," katanya kepada awak media, Rabu 22 Mei 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: