Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole Position di Kandang Sendiri

Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole Position di Kandang Sendiri

Hasil Kualifikasi MotoGP Catalunya 2024: Aleix Espargaro Pole Position di Kandang Sendiri-Motogp-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Aleix Espargaro berhasil meraih pole position pada sesi kualifikasi MotoGP Spanyol yang berlangsung di sirkuit Catalunya, Barcelona, Sabtu 25 Mei 2024.

Menemani pembalap Aprilia Racing itu di grid depan ada Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) di posisi 2 dan Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) di posisi 3.

BACA JUGA:Mengharukan! Jorge Martin Beberkan Ucapan Aleix Espargaro Sebelum Umumkan Pensiun

BACA JUGA:Aleix Espargaro Umumkan Pensiun dari MotoGP, Maverick Vinales dan Bos Aprilia Ucapkan Salam Perpisahan

Sebelumnya di kualifikasi Q1, Fabio di Gianantonio (Pertamina Enduro Vr46) dan Raul Fernandez (Trackhouse Aprilia) berhasil lolos ke sesi Q2.

Sesi Q2 pun dimulai dan pada lima menit pertama Jorge Martin mencatatkan waktu tercepat dengan catatan waktu 1 menit 38.401 detik diikuti Francesco Bagnaia yang tertinggal 0,374 detik.

Pada menit keenam, Pedro Acosta sempat melesat ke posisi terdepan. Namun tak lama kemudian posisi tercepat ditempati Bagnaia dengan catatan waktu 1 menit 38,221 detik.

BACA JUGA:Jorge Martin Ngacir Tinggalkan Pecco Bagnaia di Klasmen MotoGP 2024, Marc Marquez Bersaing Ketat dengan Aleix Espargaro

BACA JUGA:Aleix Espargaro Galau, Pilih Pensiun Atau Tidak di Musim Depan

Saat kualifikasi menyisakan dua menit Brad Binder merangsek ke posisi kedua menggeser Acosta. Di sisi lain Jorge Martin terjatuh di tikungan kedua, diikuti Franco Morbidelli yang juga tergelincir di lokasi yang sama.

Kemudian Aleix Espargaro mampu merangsek ke posisi kedua menggeser Binder saat kualifikasi menyisakan satu menit lagi.

Akhirnya, di detik-detik terakhir Aleix Espargaro sukses menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 38,190 diikuti Bagnaia di posisi kedua dengan gap 0,031. Sedangkan Jorge Martin finis di urutan keenam.

BACA JUGA:Hasil Kualifikasi MotoGP Qatar 2024: Jorge Martin Pole Position, Dibayangi Aleix Espargaro di Posisi 2

BACA JUGA:Franco Morbidelli Merespons Pasca 'Dibogem' Aleix Espargaro di MotoGP Qatar: Badut, Not to Forget!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: