Usul Nama Anies Baswedan di Pilkada Jakarta, Khoirudin: Keputusan Ada di DPP PKS

Usul Nama Anies Baswedan di Pilkada Jakarta, Khoirudin: Keputusan Ada di DPP PKS

Ketua DPW PKS DKI Jakarta, Khoirudin menyebutkan bahwa nama Anies Baswedan sudah diusulkan dan diserahkan langsung ke DPP PKS. -disway.id/Fajar Ilman-

JAKARTA, DISWAY.ID - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) DKI Jakarta, Khoirudin mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan Anies Baswedan untuk maju sebagai Calon Gubernur Jakarta.

Walaupun begitu, Khoirudin menyebutkan bahwa nama Anies Baswedan sudah diusulkan dan diserahkan langsung ke DPP PKS

Akan tetapi, meski sudah diusulkan dan diberikan ke DPP PKS, pihaknya belum bisa memastikan apakah bisa maju atau tidak mengingat seluruh keputusan ada di DPP PKS.

BACA JUGA:Pengakuan Mengejutkan Teman Kerja Pegi Alias Perong: Kan Malam Itu Dia Bersama Saya di Bandung

BACA JUGA:Gugat Cerai Andrew Andika saat Hamil 7 Bulan, Tengku Dewi Siap Besarkan Anak Sendirian

"(Keputusan) Belum final. Baru usulan DPW PKS DKI kepada DPP, selanjutnya akan dibahas DPP kemungkinan diterima atau ditolak," ujar Khoirudin saat dikonfirmasi, Senin, 27 Mei 2024.

Adapun rekomendasi nama Anies Baswedan itu sendiri, kata Khoirudin, sudah diketahui dan dikomunikasikan oleh pemilik namanya langsung.

"Sudah (dikomunikasikan)," kata Khoirudin.

Selain merekomendasikan nama Anies Baswedan, Khoirudin juga membeberkan ada beberapa nama lainnya yang diusulkan ke DPP PKS, salah satunya nama dirinya sendiri.

BACA JUGA:Wuling ABC Stories Bangga Menjadi Bagian Dalam Kesuksesan 10th World Water Forum 2024

BACA JUGA:Teman Vina Cirebon, Linda Hari Ini Diperiksa Polda Jabar

"Ada dari kader PKS, Mardani, Soibul Iman, dan Khoirudin," imbuhnya.

Diketahui, DPW PKS Jakarta resmi mengusung nama mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Gubernur atau Pilgub DKI Jakarta 2024.

Dia mengatakan bahwa Anies Baswedan memiliki elektibilitas tinggi di Jakarta saat Pemilihan Presiden lalu, yaitu sebanyak 40 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: