Yuk Daftar Kartu Prakerja Gelombang 69 Terbaru Juni 2024, Dapat Biaya Pelatihan Rp3,5 Juta!
Yuk Daftar Kartu Prakerja Gelombang 69 Terbaru Juni 2024, Dapat Biaya Pelatihan Rp3,5 [email protected]
JAKARTA, DISWAY.ID - Yuk segera daftar program kartu Prakerja gelombang ke-69 karena sudah kembali dibuka sejak kemarin, Sabtu 1 Juni 2024.
Biasanya proses pendaftaran kartu Prakerja akan berlaku selama 14 hari sekali, dihitung dari tanggal pembukaan.
Buat info saja bahwa Program Kartu Prakerja merupakan bentuk beasiswa pelatihan dengan tujuan meningkatkan kompetensi dalam berbagai bidang kerja dan kewirausahaan.
Program Prakerja bisa buat orang yang belum atau sudah kerja, terpenting untuk meningkatan skill atau kompetensi.
BACA JUGA:Besok Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Dibuka, Berpeluang Dapat Rp4,2 Juta
Selain itu manfaat lain program Prakerja yakni menambah kesempatan bagi para pekerja/buruh yang terdampak PHK.
Bagi peserta Prakerja yang dinyatakan lolos berhak memperoleh pelatihan gratis dan insentif yang digunakan sebagai bekal sebelum bekerja.
Syarat Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 69
Untuk dapat mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 69, ada beberapa syarat yang perlu dipenuhi, antara lain:
BACA JUGA:Menko Airlangga Sebut Kartu Prakerja Adalah Penggerak Ekonomi Digital Indonesia
1. Warga Negara Indonesia (WNI) yang dapat dibuktikan melalui e-KTP (Kartu Tanda Penduduk).
2. Minimal berusia 18 tahun.
3. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal di sekolah atau perguruan tinggi.
4. Sedang dalam proses mencari kerja, terdampak PHK, ingin meningkatkan keterampilan, atau buruh yang dirumahkan atau tidak menerima upah, termasuk juga pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: