Pahala Nainggolan Ungkap Kriteria Calon Pimpinan KPK, Integritas yang Utama!

Pahala Nainggolan Ungkap Kriteria Calon Pimpinan KPK, Integritas yang Utama!

Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan mengungkapkan soal kriteria calon pimpinan KPK periode mendatang. -Ayu Novita-

BACA JUGA:Iwan Fals Gelar Konser Gratis di Tasikmalaya 15 Juni 2024, Catat Waktu dan Lokasinya!

"Bertanya lah ke KPK, baik pimpinan, dewas, dan para deputi lah kalau saya bilang, mewakili pegawai. Kenapa kita perlu ini? Karena, ini saya gini-gini udah dua kali nih, periode. Kayaknya yang tau kebutuhan KPK tuh antara lain pegawai KPK," jelas Pahala. 

Sebelumnya, Panitia seleksi calon pimpinan (Capim) dan Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berjanji akan mencari pimpinan dan Dewas KPK yang berintegritas. 

“Tentu kita akan cari pimpinan KPK yang pertama tentu punya integritas tinggi dan sebagainya nanti masih akan dirumuskan kembali dengan mendengar masukan-masukan dari publik,” ujar Ketua Pansel Capim KPK, Yusuf Ateh di Gedung Sekretariat Negara, Jumat, 31 Mei 2024. 

Oleh karena itu, kata Yusuf, pansel KPK akan meminta masukan dari berbagai pihak, termasuk para pegiat antikorupsi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: