Bukan Cuma Gimmick, Alasan Yamaha Sematkan Kata 'Turbo' di NMAX Terbaru Karena Kecanggihan di Fitur YECVT

Bukan Cuma Gimmick, Alasan Yamaha Sematkan Kata 'Turbo' di NMAX Terbaru Karena Kecanggihan di Fitur YECVT

Bedah teknologi YECVT yang disematkan di Seri Terbaru Nmax Turbo dan Nmax Turbo Tech Max 155 di Dealer Yamaha Mekar Motor, Cibinong, Kab Bogor, Jawa Barat, Jumat 21 Juni 2024-Fandi Permana-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Yamaha meluncurkan seri terbaru Nmax dengan penyematan kata Turbo yang sempat diragukan oleh sejumlah reviewer.

Sebab, penyematan nama 'Turbo' di Nmax Turbo dan Nmax Tech Max disebut hanya Gimmick untuk strategi pemasaran.

BACA JUGA:Menengok Lebih Dekat 6 Fitur YECVT Yamaha Nmax Turbo yang Bikin Mesin Makin Ngegas, Apa Saja Keunggulannya?

BACA JUGA:Gokil! Baru Launching Yamaha NMAX Turbo Langsung Laku 1000 Unit dalam Waktu 40 Menit

Lantas, apa tanggapan Yamaha?

Yamaha Indonesia Motor meluruskan polemik itu. Menurutnya, produk anyar yang baru dirilis sepekan lalu itu memiliki teknologi di ruang dapur pacu yang membuat sensasi Turbo berkendara bakal dirasakan penggunanya.

Maksud penyematan 'Turbo' di seri Nmax terbaru itu diakui bukan seperti turbo yang diartikan menambah daya pacu kecepatan seperti motor balap.

Deputy General Manager Marketing Communication Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Antonius Widiantoro menjelaskan bahwa kata turbo merupakan istilah pemasaran agar mudah dipahami konsumen.

"Sebenarnya untuk mengkomunikasikan teknologi terbaru dari Yamaha yang menggunakan Yamaha Electric CVT (YECVT) itu kita mencoba mencari kata-kata atau istilah yang mudah dipahami," kata dia di dealer Yamaha Mekar Motor, Cibinong, Jawa Barat, Jumat 21 Juni 2024.

BACA JUGA:Yamaha NMAX Turbo Punya 5 Varian, Tertinggi Pakai Performance Damper 

BACA JUGA:Yamaha Resmi Luncurkan NMAX Turbo Pertama di Dunia, Makin Garang dengan Teknologi YECVT Baru

Kata turbo dipilih karena seri Nmax terbaru ini memiliki kecanggihan Yamaha Electric Continuous Variable Transmission atau YECVT yang bikin pengendaranya merasakan pengalaman akselerasi dan torsi yang tinggi.

Anton mengklaim teknologi YECVT ini memiliki sensasi bak tarikan turbo charger pada umumnya, namun fitur ini bisa disesuaikan dalam beberapa mode.

"Untuk itu kita komunikasikan pakai kata turbo ini, yang mudah dipahami oleh konsumen untuk memperkenalkan teknologi YECVT ini. Karena YECVT memiliki pilihan shift mode yang cocok untuk pengendara perkotaan," paparnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: