Prediksi Euro 2024 Grup A: Swiss Vs Jerman, Rekor Kandang Bikin Nyaman Der Panzer, Senin Dini Hari

Prediksi Euro 2024 Grup A: Swiss Vs Jerman, Rekor Kandang Bikin Nyaman Der Panzer, Senin Dini Hari

Prediksi Euro 2024 Grup A: Swiss Vs Jerman, Rekor Kandang Bikin Nyaman Der Panzer -jamalmusiala10/Instagram-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Swiss Vs Jerman akan berlaga dalam pertandingan ketiga di Grup A Euro 2024 di Stadion Walds, Frankfurt, Senin dini hari, 24 Juni 2024 pukul 02.00 WIB.

Jerman sebagai tuan rumah Euro 2024 sudah memastikan diri ke babak gugur, setelah memenangkan dua laga sebelumnya saat melawan Skotlandia 5-1 dan Hongaria 2-0.

Tim asuhan Julian Nagelsmann jelas ingin mempertahankan kemenangan 100 persen di babak penyisihan grup. 

BACA JUGA:Peluang Besar Jerman dan Swiss Menjadi Wakil Grup A ke Babak 16 Besar Euro 2024

BACA JUGA: Chelsea Sukses Datangkan 'Messinho' Senilai Rp 1 Triliun

Der Panzer julukan Jerman juga diunggulkan dengan persentase kemenangan 52,3 persen dalam pertandingan.

Toni Kroos dan kawan-kawan berambisi menjadi negara tuan rumah ketiga yang memenangkan tiga pertandingan grup Euro setelah Belanda (2000) dan Prancis (1984).

Dilihat dari rekor pertemuannya, Der Panzer juga unggul jauh.

Berdasarkan statistik Soccerway, dalam 13 pertemuan terakhir Swiss vs Jerman, Der Panzer mengoleksi tujuh kemenangan, empat kali imbang, dan dua kali kalah.

Ada 52 gol yang tercipta dalam 13 pertemuan, 33 di antaranya menjadi milik Jerman dan 18 sisanya dicetak Swiss.

BACA JUGA:Chelsea Mengajukan Tawaran Rp 352 Miliar untuk Wonderkid Argentina

BACA JUGA:Lima Pemain Chelsea Butuh Transfer Musim Ini, Tim Liga Pro Saudi Siap Bayar Mahal Romelu Lukaku

Namun Swiss berpotensi menggagalkan ambisi Jerman. 

Xherdan Shaqiri dan kawan-kawan tak pernah kalah (sekali menang dan dua kali imbang) dalam tiga duel terakhir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: