PBSI Akan Kirimkan Surat ke BWF Demi Keselamatan Atlet Pasca Tewasnya Pebulutangkis Muda Asal China
Kabid Humas PP Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Broto Happy membuka suara perihal yang terjadi terhadap atlet China tersebut dan mengatakan bahwa PBSI akan kirimkan surat ke BWF demi keselamatan atlet.-pbsi-
"Semoga ada kajian aturan agar bisa lebih cepat demi keselamatan atlet," tambah Broto.
Grup D saat ini diperebutkan dengan sengit oleh China vs Jepang, dengan Singapura serta Hong Kong melengkapi sisa grupnya, bersama Negeri Tirai Bambu dan Negeri Sakura.
Pada laga ketiga, pemain tunggal putra andalan China, Zhang Zhi Jie berhadapan dengan Kazuma Kawano. Intensitas pertandingan memang tak terbantahkan.
BACA JUGA:Peringati HUT Polri, Ancol Gratiskan Tiket Wisata Selama 7 Hari untuk Polisi dan Keluarganya
BACA JUGA:Isi Liburan, Bocah dari Berbagai Daerah Berburu Bus Telolet di Sekitar Monas
Pada momen krusial pertandingan, tepatnya saat skor imbang 11-11 dan Kawano bersiap melakukan servis, Zhang Zhi Jie tiba-tiba terjatuh ke tanah dan tak bergerak.
Seperti tubuhnya sedang mengalami kejang-kejang.
Meskipun pelatih Tiongkok itu masuk dengan cepat ke lapangan, tidak ada yang bisa dia lakukan untuk membantu.
Setelah kurang lebih 40 detik, tim medis segera datang dan segera memberikan pertolongan.
Zhang Zhi Jie kemudian diangkut keluar lapangan dengan tandu.
BACA JUGA:Ronny Talapessy Ungkap 514 DPC PDIP Ajukan Gugatan PMH Terhadap Penyidik KPK ke PN Jaksel
BACA JUGA:Sosok Korban dari Napi Cipinang yang Diancam Akan Sebarkan Foto dan Video Syur Diungkap Polda Jabar
Berdasarkan keterangan resmi Badminton Asia dan PBSI, Zhang Zhi Jie mengalami pingsan mendadak saat berada di lapangan.
Ia langsung dilarikan ke rumah sakit, dan meninggal dunia pada pukul 23.20 WIB.
Perjalanan cepat dari GOR Among Rogo menuju rumah sakit hanya memakan waktu tak lebih dari dua menit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: