Media Italia Remehkan Timnas Indonesia Satu Grup dengan Jepang-Arab Saudi, Belum Tahu Rekor Shin Tae-yong?
Timnas Indonesia lolos kualifikasi babak ketiga piala dunia 2026. -instagram @fifawordcup-
Gazzetta seolah hanya menyoroti bahwa grup C akan jadi panggung bagi Jepang, Australia dan Arab Saudi saja. Padahal tidak semudah itu.
Sebagai catatan kecil, Shin Tae-yong dengan skuad mudanya sukses mengalahkan Korea Selatan di Piala Asia U-23 lalu. Secara garis besar komposisi pemain senior dengan U-23 tak jauh berbeda.
BACA JUGA:Pengakuan Cristiano Ronaldo yang Menangis Usai Gagal Pinalti Lawan Slovenia: Sulit Dijelaskan
Adapun aturan FIFA untuk kualifikasi di zona Asia ini, dua tim terbaik dari tiga grup akan dinyatakan lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.
Kemudian tim dengan posisi ketiga dan keempat akan kembali menjalani babak playoff zona Asia, dibagi ke dalam dua grup masing-masing berisikan tiga tim.
Secara matematis Indonesia memang bukan tim unggulan, tetapi bukan berarti harus diremehkan begitu saja. Banyak negara kecil bisa mengalahkan negara besar.
Perlu diingat Shin Tae-yong pernah mengalahkan Jerman di Piala Dunia 2018 Rusia ketika masih menjadi pelatih Korea Selatan.
Setidaknya pelatih asal negeri Ginseng itu sudah mengoleksi pernah mengalahkan dua tim besar, Jerman dan Korea Selatan dengan skuad yang bisa dibilang bak bumi dan langit.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: