25 Kloter Jamaah Asal Banten Akan Diantar ke Asrama Haji Debakarsi Baru di Cipondoh
Salah satu jamaah haji Indonesia--Sabrina Hutajulu
JAKARTA, DISWAY.ID - Kementerian Agama mulai dua tahun ini mengaktifkan dua asrama haji debarkasi baru bagi kepulangan jemaah haji Indonesia.
Keduanya adalah Asrama Haji Debarkasi Manyaran di Jawa Tengah dan Asrama Haji Debarkasi Cipondoh di Banten.
Direktur Layanan Haji Dalam Negeri Saiful Mujab mengatakan, baik Manyaran maupun Cipondoh, baru difungsikan pada saat penerimaan kedatangan jemaah dari Tanah Suci.
BACA JUGA:Pemulangan Jamaah Haji Gelombang I ke Indonesia Telah Berakhir, Total 88 Ribu Jamaah
Pada saat keberangkatan, dua tempat layanan ini belum difungsikan.
“Kita awalnya mengaktifkan 14 asrama haji embarkasi pada saat pemberangkatan jemaah haji. Untuk pemulangan, penerimaan jemaah akan dilangsungkan pada 16 asrama haji debarkasi. Sebab, debarkasi Manyaran dan Cipondoh sudah bisa difungsikan,” sebut Saiful Mujab Jumat 5 Juli 2024.
BACA JUGA:Jokes Thariq Haji Sejak 2 Bulan Sampai ke Rapat Komisi VI DPR RI, Tapi Malah Dihujat Netizen
Dijelaskan Saiful Mujab, Asrama Haji Debarkasi Cipondoh melayani penyambutan kedatangan jemaah haji asal Banten.
“Total ada 25 kelompok terbang atau kloter. Mereka saat berangkat dari Asrama Haji Embarkasi Pondok Gede, pulangnya langsung ke Asrama Haji Debarkasi Cipondoh,” sebutnya.
BACA JUGA:81 Ribu Jamaah Haji Sudah Tiba di Tanah Air, 33 Masih Dirawat di Arab Saudi
Proses pemulangan jemaah haji gelombang I dari Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah sudah berakhir.
Total ada 229 kloter yang pulang, sebanyak 46 di antaranya terbang melalui Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.
Tahap ini berlangsung dari 22 Juni hingga 3 Juli 2024.
BACA JUGA:Ini Penyebab Pesawat Garuda Indonesia Putar Balik Usai Antar Jemaah Haji Solo
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: