Coklit Pemilih di Kawasan Cluster dan Apartemen Tangsel, Tantangan dan Solusi
Komisioner KPU Tangsel Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Widya Victoria-Disway/Fajar Ilman-
TANGERANG SELATAN, DISWAY.ID-- Komisioner KPU Tangsel Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Widya Victoria, menyampaikan bahwa proses pencocokan dan penelitian (coklit) daftar pemilih untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tangerang Selatan tahun 2024 menghadapi sejumlah kendala. Salah satunya adalah di kawasan cluster dan juga apartemen.
"Bisa dikatakan awal-awal iya, karena pengelola apartemen mereka cukup ketat seperti cluster," katanya kepada wartawan, Selasa, 16 Juli 2024.
BACA JUGA:Proses Coklit Pemilih Pilkada Tangsel 2024 Mendekati 100 Persen
BACA JUGA:Bawaslu Jaksel Temukan 41 Pantarlih Ilegal Saat Pencoklitan Pemilih
Namun, Widya menekankan pentingnya koordinasi antara petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) dengan pihak pengelola apartemen dan ketua RT.
"Ini juga saling berkaitan dengan kelurahan, jangan sampai meskipun wilayah Pantarlih dikenal atau tetangga, ada pantarlih RT RW melakukan coklit langsung kepada warga jadi tidak melulu karena kenal," tambahnya.
Dia menegaskan, saat ini, proses coklit telah memasuki tahap pengawasan yang lebih ketat oleh Panitia Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa atau Panwaslu Kelurahan Desa (PKD) untuk memastikan keakuratan data.
"Sampai sekarang on the track karena ada pengawas PKD yang ikut mengawal coklit," tegasnya.
BACA JUGA:Ruang Pemilih PKB Bergeser, Cak Imin: Dulu Dipilih Grassroot, Sekarang Elit
BACA JUGA:Jokowi Faktor Elektabilitas Kaesang di Jawa Tengah, PSI: Pemilih Jateng Kritis
Diketahui, Proses pencocokan dan penelitian (coklit) daftar pemilih untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tangerang Selatan tahun 2024 telah mencapai tahap krusial dengan capaian 97,22 persen.
"Total data pemilih kita kini 1.052.963 dengan peningkatan sekitar 30 ribu dari pemilu 2024," kata Komisioner KPU Tangsel Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Widya Victoria kepada wartawan, Selasa, 16 Juli 2024.
Dia menambahkan bahwa dari jumlah tersebut, sebanyak 1.023.638 data telah berhasil dicoklit, dengan proses pembersihan terus berlangsung untuk memastikan kebersihan dan komprehensifnya Daftar Pemilih Tetap (DPT).
BACA JUGA:Simak Cara Cek DPT Online Pilkada 2024 dan Syarat Jadi Pemilih
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: