Imbas Dicap Kampung Narkoba, Warga Kampung Bahari Sulit Dapat Kerja

Imbas Dicap Kampung Narkoba, Warga Kampung Bahari Sulit Dapat Kerja

Kampung Bahari dicap kampung narkoba--Cahyono

JAKARTA, DISWAY.ID - Warga Kampung Bahari, Kelurahan Tanjung Priok, Jakarta Utara mengaku sulit mendapatkan pekerjaaan imbas dicap sebagai kampung narkoba.

Ketua RT08 Kelurahan Tanjung Priok, Haris mengatakan, padahal selama ini yang digerebek terkait kasus narkoba masuk di wilayah Kampung Muara Bahari.

BACA JUGA:Ratusan Polisi Gerebek Sarang Narkoba Kampung Bahari, 31 Orang Ditangkap!

Meski sama-sama di Kelurahan Tanjung Priok, namun Kampung Bahari dan Kampung Muara Bahari berbeda wilayah.

Untuk diketahui, Kampung Muara Bahari berlokasi tepat di samping rel kereta api yakni di RW11, RW12, RW13, RW14, dan RW15 Kelurahan Tanjung Priok.

"Kita namanya imbasnya terkena Kampung Bahari padahal Muara Bahari. Apalagi anak-anak kita kalau mau melamar (kerja) kalau dibilang Kampung Bahari sangkainnya itu aja (narkoba), dia kan (Kampung Muara Bahari) samping rel," ucap Haris pada Minggu, 21 Juli 2024.

BACA JUGA:Tawuran di Kampung Bahari Bikin Perjalanan KRL Ancol-Tanjung Priok Terhenti, Ini Penjelasan KCI

Bahkan kata Haris, warga Kampung Bahari sudah dibalcklist dari perusahaan-perusahaan imbas dari banyaknya pemberitaan terkait narkoba.

"Jadi kita udah diblack list sama dia. Bukan Kampung Bahari tapi di Kampung Muara Bahari. Itu diberitainnya kan Kampung Bahari," tegasnya.

BACA JUGA:Pelaku Pembunuh Ustadz di Kebon Jeruk Ditangkap di Kampung Bahari, Ini Identitasnya

Kata Haris selama ini warga memang sudah mengetahui terkait maraknya peredaran narkoba di Kampung Muara Bahari.

Saking maraknya, warga acap kali menaruh curiga jika bertemu dengan orang yang tak dikenal.

BACA JUGA:Kampung Bahari Digrebek Lagi, Tim Gabungan Polres Jakut Sita Puluhan Sajam dan Narkoba

"Kalau untuk warga kita udah tahu semua, kita aja kalau ada orang nggak dikenal minta anterin, mau ngapain lu? Kita kan sama-sama wilayah. (Udah curiga aja kalau ada orang gak dikenal tanya alamat?) Iya, apalagi kalau nanyanya Samudera sekian di mana, ngapain dia kalau nggak begitu kan (transaksi narkoba)" ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: