Fakta-Fakta Mengejutkan Klinik Sedot Lemak Mematikan di Depok, Kasus Tewasnya Selebgram

Fakta-Fakta Mengejutkan Klinik Sedot Lemak Mematikan di Depok, Kasus Tewasnya Selebgram

Fakta-Fakta Klinik Sedot Lemak WSJ di Depok-Disway/Sabrina-

JAKARTA, DISWAY.ID - Fakta-fakta klinik sedot lemak di Depok menarik untuk disimak. 

Seperti diketahui, seorang selebgram asal Medan, Sumatera Utara, Ella Nanda Sari atau ENS meninggal usai menjalani sedot lemak di sebuah klinik di Depok bernama WSJ. 

ENS meninggal dunia diduga karena mengalami pecah pembuluh darah. 

Dia memang menjalani prosedur sedot lemak di klinik tersebut. 

Berikut rangkuman Disway, tentang fakta-fakta kasus tewasnya seorang selebgram usai menjalani sedot lemak. 

BACA JUGA:Dugaan Malapraktik Sedot Lemak di Depok Diusut, Polisi Segera Ekshumasi Jenazah Selebgram Ella Nanda Sari

Fakta Kasus Sedot Lemak di Depok

1. Korban Seorang Selebgram

Ella Nanda Sari atau ENS merupakan selebgram asal Medan. Dia sengaja terbang dari Medan untuk menjalani sedot lemak di Depok, Jawa Barat. Namun niat ingin cantik dan langsing, ternyata nasibnya malah berakhir tragis. Kasusnya viral setelah media sosial mengungkap kasusnya. 

BACA JUGA:Berujung Tewasnya Seorang Wanita, Klinik Sedot Lemak Depok Belum Dipasangi Garis Polisi

2. Korban Pecah Pembuluh Darah

Menurut informasi awal, terdapat masalah serius selama prosedur tersebut.

"Satu dokter dua orang perawat ini menyatakan, bahwa memang ada masalah. Dimana pembuluh darahnya pecah sehingga mengakibatkan korban ini harus dirawat intensif dan meninggal dunia pada akhirnya," kata Kapolres Depok.

Namun, ia menekankan bahwa penyebab pasti kematian masih belum bisa dipastikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads