Komentar Reza Rahardian Saat Gabung Bersama Massa di DPR RI
Deretan artis yang ikut demo mengawal putusan MK di gedung DPR RI hari ini Kamis, 22 Agustus 2-24.-Rafi Adhi-
JAKARTA, DISWAY.ID - Tampak artis Reza Rahardian hadir dalam demo oleh mahasiswa dan buruh di sekitar Gedung DPR RI hari ini.
Reza menggunakan kaos berwarna biru dengan topi hitam yang ikut menyoroti hal yang tengah menjadi pusat perhatian masyarakat saat ini, yaitu terkait keputusan DPR RI yang tidak mengindahkan keputusan MK terkait UU Pilkada.
Menurut Reza, adanya aksi saat ini menandakan kondisi sekarang yang tidak baik-baik saja.
BACA JUGA:Pemerintah Beri Vaksin Mpox Hanya untuk Kelompok Tertentu, Siapa Saja?
BACA JUGA:Cristiano Ronaldo Terima Golden Button dari You Tube, Cukup 19 Video Saja!
"Itu memberikan indikasi bahwa memang tidak baik-baik saja, ini keputusan yang salah yang akan diambil. Kalau ini diketok palu, bahwa kita mengamini dan menganggap MK lembaga yang tidak perlu dihormati," katanya kepada awak media Kamis 22 Agustus 2024.
Dirinya menyebut keputusan MK ini tentang aturan Pilkada membuat institusi itu kembali pada nilai-nilai konstitusional.
"Kita lihat, jangan sampai ini hanya sebuah moment, dimana kita berhenti seolah-olah nanti semuanya kembali dan sidangnya dimulai kembali. Terus seolah-ola situasinya baik-baik saja," ujarnya.
BACA JUGA:Orasi dari Atas Mokom Saat Demo, Komika Abdel: Indonesia Lawan, DPR Lawak!
BACA JUGA:Nova Arianto Fokus Olah Teknik Timnas Indonesia U-17 untuk Hadapi India 25-27 Agustus
"Saya menulis, bahwa keputusan MK ini sangat noble, mengembalikan wajah MK, mengembalikan citra MK, juga kembali pada nilai-nilai konstitusional," paparnya.
Ini harusnya bukan hanya ditunda (Sidangnya, red). Tetapi keputusan MK yang kita terima," tegasnya.
Sebelumnya, pengamanan dilakukan personel gabungan dalam mengamankan unjuk rasa di kawasan Gedung DPR RI.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan ribuan personel gabungan diterjunkan dalam mengamankan aksi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: