Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Dibahas di DPR pada 17 September, Perkuat Timnas Indonesia Lawan Bahrain

Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Dibahas di DPR pada 17 September, Perkuat Timnas Indonesia Lawan Bahrain

Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Akan Dibahas di DPR pada 17 September, BIsa Main Lawan Bahrain-disway.id-

"Tadi sore banyak teman wartawan menanyakan kabar @meeshilgerss dan @eliano.r, ini saya sudah makan malam bareng dan salaman," tulis Erick Thohir di Instagram.

Mess Hilgers merupakan bek yang bermain di FC Twente yang mempunyai darah  Indonesia dari ibunya asli Manado.

Mess Hilgers uang kini berusia 23 tahun itu sudah lima musim berkarier di Eredivisie, kasta tertinggi Liga Belanda, dan mempunya catatan 99 penampilan, bikin 2 gol, serta sempat masuk Team of the Month pada Januari 2022.

BACA JUGA:Rocky Gerung Kurang Sreg Ada Pemain Naturalisasi Penuhi Timnas Indonesia, Lebih Pilih Kalah Terus dengan Pemain Lokal?

BACA JUGA:Persib Ditahan Imbang PSM, Hodak Puas dengan Penampilan Pemainnya

Sedangkan Eliano Reijnders merupakan adik dari Tijjani Reijnders, gelandang AC Milan yang memilih paspor Belanda. 

Ia bermain di PEC Zwolle, bisa bermain di posisi gelandang serang atau sayap.

Eliano sendiri mempunyai darah Indonesia dari ibunya, Angelina Lekatompessy, yang berasal dari Maluku. 

"Saya belum salaman ya (dengan Hilgers dan Eliano). Namun memang mereka itu yang diproses," ungkap Erick di Jakarta.

Tidak lama dari pertanyaan jurnalis tersebut, Erick pun mengunggah dirinya telah makan malam serta jabat tangan dengan kedua pemain itu.

BACA JUGA:Thom Haye, Selamat Berjuang di Almere City!

BACA JUGA:Klasemen Sementara BRI Liga 1 Usai Laga Persija dan Borneo FC

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, dua atlet berdarah Indonesia, akan segera menjalani proses naturalisasi untuk bergabung dengan Timnas Indonesia

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders memang sedang dikebut naturalisasinya agar bisa membela Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Duia 2026.

PSSI pun berharap dua pemain tersebut bisa membela Timnas Indonesia saat melawan Bahrain dan China pada 10 dan 15 Oktober 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: