Kejagung Kembangkan Kasus Surya Darmadi, Beberkan Hasil Penggeledahan Gedung Menara Palma
Penyidik Kejagung kembangkan kasus Surya Darmadi dan beberkan hasil penggeledahan Gedung Menara Palma yang diduga ikut terlibat.-dok disway-
JAKARTA, DISWAY.ID - Penyidik Kejagung kembangkan kasus Surya Darmadi dan beberkan hasil penggeledahan Gedung Menara Palma yang diduga ikut terlibat.
Dalam penggeledahan itu, Kejagung kembali sita beberapa barang bukti terkait dugaan korupsi usaha perkebunan kelapa sawit yang dilakukan oleh beberapa perusahaan yang ada di dalam naungan grup Duta Palma, salah satunya PT Aset Pasifik.
Dirdik Jampidsus Kejagung, Abdul Qohar mengatakan pihaknya menggeledah Gedung Menara Palma.
"Pada malam ini kami melakukan konferensi pers terkait dengan telah dilakukannya penggeledahan dan penyitaan oleh tim penyidik dalam perkara dugaan tidak bidang korupsi usaha perkebunan kelapa sawit yang dilakukan oleh beberapa perusahaan yang ada di dalam naungan grup Duta Palma, khususnya pada PT Aset Pasifik," katanya kepada awak media, Rabu 2 Oktober 2024.
"Informasi yang ingin saya sampaikan, yang pertama, bahwa pada tanggal 1 Oktober 2024, sekitar pukul 23.30 WIB, tim melakukan penggeledahan di Gedung Menara Palma, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan," lanjutnya.
BACA JUGA:Ada 2 Shio yang Dihantam Keberuntungan Minggu Ini, Cek di Sini
BACA JUGA:KPK Sebut Eks Gubernur Kaltim Awang Faroek Minta Penjadwalan Ulang Pemeriksaan
Pihaknya disebut mengamankan beberapa barang bukti kembali.
"Dalam penggeledahan tersebut telah ditemukan uang tunai dengan lembaran Rp 100.000 sejumlah Rp 40.000.000 yang ada di dalam 9 koper yang ada di depan kita," paparnya.
"Selain itu juga ditemukan uang dolar Singapur sebanyak 2 juta, bila di jumlah total dirupiahkan penggeledahan pertama semuanya berjumlah 63,7 miliar rupiah, dengan kkurs hari ini. Mungkin nanti kalau kursnya berubah bisa bertambah atau bisa berkurang," tambahnya.
Pada Rabu ini, penyidiknya telah menggeledah Kantor Aset Pasifik.
"Kemudian pada hari ini tim penyidik juga telah melakukan penggeledahan di kantor PT Aset Pasifik yang berada di gedung Palma Tower, lantai 22, 23, dan 24, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan," ucapnya.
BACA JUGA:Mengenang A.T. Mahmud, Pencipta Lagu Anak yang Jadi Google Doodle Hari Ini
BACA JUGA:Jadwal dan Lokasi Layanan SIM Keliling di Jakarta Hari Ini 3 Oktober 2024, Cek Syaratnya di Sini!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: