Kemenhub Hibahkan Skybridge Bojong Gede ke Pemkab Bogor, BPTJ Ingatkan Pemeliharaan Fasilitas
Kemenhub melalui BPTJ secara resmi menyerahkan aset bangunan fasilitas integrasi Skybridge Bojong Gede kepada Pemerintah Kabupaten Bogor-Dok. kemenhub-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Kementerian Perhubungan melalui Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) secara resmi menyerahkan aset bangunan fasilitas integrasi Skybridge Bojong Gede kepada Pemerintah Kabupaten Bogor.
Adapun penandatanganan perjanjian hibah dan berita acara serah terima ini dilakukan oleh Sekretaris BPTJ, Dedy Cahyadi dan Pejabat (PJ) BupatI Bogor, Bachril Bakri.
Plt Kepala BPTJ, Suharto menerkan pentingnya fasilitas tersebut bagi integrasi transportasi di Bogor.
BACA JUGA:Knowledge Power Up, Inisiatif Telkom Dalam Akselerasikan Budaya Belajar dan Inovasi Karyawan
BACA JUGA:Pertemuan Anindya Bakrie dan Menkominfo Budi Arie Bawa Angin Segar Sektor Ekonomi Digital
"Penyerahan ini merupakan bentuk nyata kolaborasi antara BPTJ dan Pemkab Bogor untuk meningkatkan kualitas transportasi publik," kata Suharto di Kantor Bupati Bogor di Cibinong, Jawa Barat pada Jumat, 4 Oktober 2024.
Suharto menambahkan, Skybridge Bojonggede memudahkan perpindahan penumpang antara Stasiun KRL dan moda transportasi lainnya.
"Dengan harapan dapat mendorong masyarakat untuk lebih menggunakan transportasi publik dan mengurangi kemacetan,” ujar Suharto.
Pada proes hibah ini, ia mengaku sudah mendapatkan persetujuan dari Presiden dan Menteri Keuangan.
"Nilai hibah bangunan Skybridge ini mencapai Rp18,6 miliar dan Kami berharap Pemkab Bogor dapat memaksimalkan pengelolaan fasilitas ini untuk memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat," tambahnya.
BACA JUGA:Mabes TNI: Semua Prajurit Satgas UNIFIL Dalam Kondisi Aman Usai Serangan Israel ke Lebanon
BACA JUGA:Program Kartu Prakerja Berlanjut Atau Tidak di Masa Pemerintahan Prabowo Subianto?
Kemudian, Suharto juga menyoroti pentingnya pemeliharaan fasilitas ini oleh Pemkab Bogor.
“Keberlanjutan operasional Skybridge sangat bergantung pada pengelolaan yang baik. Kami optimis Pemkab Bogor akan memastikan fasilitas ini tetap memberikan manfaat optimal bagi masyarakat,” lanjut Suharto
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: