IMX 2024 Resmi Dibuka, Memperkuat Posisi Indonesia di Panggung Modifikasi Dunia
IMX 2024 Resmi Dibuka, Memperkuat Posisi Indonesia di Panggung Modifikasi Dunia-Disway/Candra Pratama-
Ia berharap IMX 2024 dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk berkarya di bidang modifikasi.
Sementara itu, Bambang Soesatyo, Ketua Umum IMI mengungkapkan, ini merupakan ajang atau tempat kita bertemu dari mulai kreator penggemar, industri, pedagang, dan lain-lain.
"Saya yakin dan percaya pertemuan kita hari ini, pameran ini yang omset tahun lalu bisa Rp 6,8 miliar, saya yakin dengan antusias bisa meningkat jadi Rp 7 miliar. Sekali lagi semangat dan bisa mendorong anak-anak muda lebih kreatif lagi," ujar Bamsoet.
Selaras dengan visi Menteri Perindustrian, Bapak Agus Gumiwang Kartasasmita, untuk memajukan industri modifikasi di Indonesia, IMX 2024 berhasil mengintegrasikan kreativitas, inovasi, dan keragaman budaya dalam setiap karya yang dipamerkan.
BACA JUGA:Wuling Air ev 'Retro Futuristic' Garapan Raffi Ahmad Jadi Supergiveaway OLX IMX 2023
"Saya ingin menyampaikan apresiasi yang setingginya kepada IMX, saya menyambut baik tema IMX ke-7," ujar Agus.
Acara IMX tahun ini, kata Agus, tidak bisa hanya dilihat sebagai pameran tetapi juga merupakan sebagai wadah kita untuk menunjukkan kreativitas dan inovasi di bidang modifikasi yang merupakan salah satu bentuk dari ekspresi budaya dan gaya hidup masyarakat Indonesia.
Sementara itu, melalui rekaman video yang diputar di Main Stage, Bapak Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, mengatakan, selamat atas terselenggaranya puncak rangkaian IMX 2024 Road to the World, di ICE BSD, Tangerang.
"Sebagai expo otomotif dan lifestyle terbesar di Indonesia sejak digelar 2018, IMX telah menunjukkan peran aktif industri otomotif dalam pertumbuhan ekonomi nasional," tutur Sandi.
BACA JUGA:Mulai Modifikasi Hingga Produk After Market Ramaikan IMX 2022 di JCC
BACA JUGA:3 Artis Tantang Raffi Ahmad dan Atta Halilintar Perang Bintang IMX 2022
Setelah memberikan pidato pembukaan, Bambang Soesatyo dan Agus Gumiwang Kartasasmita melanjutkan acara dengan melakukan kunjungan ke berbagai booth yang ada di IMX 2024.
Mereka berkeliling mengapresiasi hasil karya para modifikator lokal yang dipamerkan, mulai dari modifikasi kendaraan hingga produk lifestyle yang inovatif.
Kunjungan itu jyga menjadi momen penting di mana para pejabat negara dapat melihat langsung perkembangan industri modifikasi di Indonesia.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: